“Deg-degan sih, tapi bangga. Karena ikut CCI, tiap hari harus hafal ayat-ayat Al-Quran. InsyaAllah siap tampil maksimal,” kata Hasna.
Zainul Hakim, Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, menyampaikan apresiasi atas semangat dan kerja keras para peserta MAPSI. Ia berharap, perjuangan kontingen dari Kota Pekalongan bisa membuahkan hasil gemilang.
“Kami mendukung penuh semua peserta. Mereka ini adalah harapan Kota Pekalongan untuk berprestasi, sekaligus menunjukkan nilai-nilai Islami yang kuat. Mudah-mudahan semua berjalan lancar dan kita bisa pulang dengan membawa banyak medali,” kata Zainul dengan penuh optimisme.
Dinas Pendidikan Kota Pekalongan menggelar pelepasan kontingen pada Kamis sore 24 Oktober 2024 di aula dengan didampingi Kepala Dinas Pendidikan Zainul Hakim, Kepala Bidang SMP Budi Suheryanto, Ketua Kontingen MAPSI SMP 2024 Agus Prihyanto, guru pendamping, serta para wali kontingen.
Tidak kalah penting, para guru pendamping juga memberikan motivasi ekstra agar setiap peserta tetap menjaga semangat dan fokus pada usaha terbaik. Mereka yakin bahwa setiap langkah persiapan yang sudah dilalui akan menjadi modal utama dalam meraih prestasi di tingkat Provinsi.