Makna Filosofi Logo Hari Santri Nasional 2024

Rabu 23-10-2024,19:30 WIB
Reporter : Endang Wulandari
Editor : Rochman Gunawan

JATENG.DISWAY.ID - Filosofi logo hari santri 2024, logo untuk hari santri 2024 menampilkan gambar dua tali yang berwarna hijau pine dan emas. Di ujung atas antara dua tali tersebut terdapat lingkaran berwarna merah.

Kedua tali dan lingkaran merah tersebut seakan-akan membentuk siluet santri yang sedang berlari. Jika kedua tali ini dilihat secara terpisah, maka akan terlihat tali emas membentuk huruf S dan tali hijau pine membentuk huruf I yang mewakili 'Santri Indonesia' yang termasuk salah satu filosofi logo hari santri 2024. 

Filosofi logo hari santri 2024, yang kemudian ada tulisan 'Hari Santri 2024' di samping logonya. Sedangkan di bawahnya terdapat kalimat 'Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan' yang merupakan tema HSN untuk tahun ini.

BACA JUGA:Upacara Hari Santri Nasional, Gus Yasin Minta Santri Bisa Mendunia

BACA JUGA:Peringati Hari Santri, TK Annur Ikuti Mitigasi Bencana dan Penggalangan Dana untuk Palestina

Makna Filosofi Logo Hari Santri 2024

Berikut ini adalah penjelasan mengenai makna filosofi dari logo Hari Santri Nasional 2024:

1. Lingkaran Berwarna Merah

Filosofi logo hari santri 2024 yang ini yaitu ada lingkaran berwarna merah, lingkaran ini menyimbolkan perjuangan dan pengorbanan para pahlawan. Mereka telah berani bertindak dan memberikan dedikasi mereka tanpa pamrih untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.

Kombinasi lingkaran dan warna merah memiliki makna bahwa perjuangan dan semangat kebersamaan harus terus berputar. Hal ini diharapkan bisa membawa keberanian dan tekad untuk mencapai kesejahteraan di masa depan.

2. Dua Tali yang Saling Melilit

Simbol ini melambangkan keterhubungan dan kesinambungan yang merepresentasikan hubungan antar generasi dalam meneruskan legasi dari orang-orang terdahulu. Tali juga diinterpretasikan sebagai simbol persatuan, kekuatan yang erat, dan ketahanan menghadapi tantangan masa depan.

BACA JUGA:Sejarah Hari Santri, Tema dan Filosofi Logo 2024

BACA JUGA:Peringati Hari Santri Nasional, Eksistensi Santri Kian Diakui pada Karnaval Resolusi Jihad

3. Siluet Santri Berlari dengan Mengangkat Tangan

Kategori :

Terkait