Medsos Ramai Serang Kupon Bertuliskan Angka 1, Baznas Sragen Pastikan Netral

Selasa 01-10-2024,20:35 WIB
Reporter : Mukhtarul Hafidh
Editor : Laela Nurchayati

SRAGEN, diswayjateng.id - Kupon bantuan Badan amil zakat infaq dan shodaqoh (baznas) Sragen yang terdapat angka 1 pada bagian atas sempat disoal. Padahal angka tersebut berurutan 1 - 70 untuk mempermudah pembagian bantuan. 

Adanya angka 1 pada kupon tersebut diasosiasikan berhubungan dengan pasangan calon yang akan bertarung di Pilkada. Padahal kupon tersebut rencananya akan dibagikan untuk penerima bantuan. 

Baznas Sragen langsung merespon kehebohan ini dan menegaskan berita yang beredar di media sosial akan adanya dukungan ke salah satu paslon itu tidak benar.

Kepala pelaksana Baznas Sragen Dewi Purwantiningsih menyampaikan, kupon Baznas ini bentuknya bendel. Sehingga hanya terlihat di bagian atasnya saja, sementara lembar berikutnya tidak terlihat.

BACA JUGA:Peringati Hari Batik Nasional, 40 Orang Membatik Bersama Desainer

BACA JUGA:Bawaslu Kudus Bredel Baliho Cagub dan Cabup di Zona Terlarang

Dia  menjelaskan, tujuan diberi penomoran adalah memudahkan petugas saat pembagian sembako. Selain itu, Kegiatan Baznas adalah kegiatan rutin yg tahun-tahun sebelumnya juga sudah terlaksana. 

"Seakan-akan isinya kupon no 1 semua padahal itu nomor lembar pertama, kemudian no 2 di lembar ke 2 dan seterusnya Sampai 70 lembar," ujarnya. 

Dia menegaskan, Baznas menjunjung tinggi netralitas, tidak memihak Paslon manapun. Pihaknya berharap hal semacam itu tidak dipolitisasi. 

Kategori :