Pengundian Paslon Wali Kota Semarang, Agustina-Iswar Nomor 1 dan Yoyok-Joss 2

Senin 23-09-2024,20:30 WIB
Reporter : Wahyu Sulistiyawan
Editor : Laela Nurchayati

SEMARANG, diswayjateng.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang resmi menetapkan nomor urut Paslon (Pasangan Calon) Wali Kota dan Wakil Walikota Semarang di Kantor KPU Kota Semarang, Senin, 23 September 2024.

Penetapan nomor urut paslon ini melalui rapat pleno terbuka dengan melakukan pengundian.

Pengundian tersebut diawali dengan pengambilan bola nomor oleh pendaftar pertama di KPU, dimana yang mendapatkan nomor kecil berkesempatan untuk mengambil nomor urut untuk masing-masing paslon calon Wali Kota dan Wakil Walikota Semarang.

Pada kesempatan tersebut, Iswar Imanuddin mendapatkan kesempatan pengambilan bola dengan nomor 10, sedangkan Joko Santoso mendapatkan nomor 14.

Dengan hasil tersebut Agustina Wilujeng Pramestuti mendapatkan kesempatan mengambil gulungan nomor urut pasangan calon wali kota dan wakil walikota semarang dan dilanjutkan oleh Yoyok Sukawi.


BACA JUGA:Nomor Urut Paslon Pilkada Batang Diundi, Fallas-Ridwan 01 dan Faiz-Suyono 02

BACA JUGA:KPU Salatiga Resmi Tetapkan Tiga Paslon Pilwalkot 2024-2029

Dari hasil pengambilan nomor urut paslon tersebut pasangan Agustina Wilujeng Pramestuti-Iswar Imanuddin mendapatkan nomor urut satu dan Yoyok Sukawi-Joko Santoso mendapatkan nomor urut dua.

Ketua KPU Kota Semarang, Ahmad Zaeini mengatakan hasil penganbilan nomor urut calon Wali Kota dan Wakil Walikota akan ditulis dalam berita acara. Untuk besok akan dilakukan deklarasi damai sedangkan untuk kampanye dimulai pada Rabu, 25 September 2024.

"Hasil pengambilan nomor ini akan dituangkan dalam berita acara, untuk kampanye akan dinulai pada hari rabu," katanya.

Pada acara tersebut juga dihadiri mantan Walikota Semarang, Sukawi Sutarip dan Hendrar Prihadi.

BACA JUGA:Pilkada Serentak 2024, KPU Kota Pekalongan Tetapkan Dua Paslon Walikota-Wakil Walikota

Paslon Wali Kota Semarang nomor urut satu, Agustina Wilujeng Pramestuti dan Iswar Imanuddin ini didukung dari PDI Perjuangan dan empat partai non parlemen seperti Partai Ummat, Partai Kebangkitan Nasional, Partai Bulan Bintang dan Partai Hati Nurani Rakyat.

Sedangkan untuk paslon nomor urur dua, Yoyok Sukawi dan Joko Santoso didukung oleh partai Gerindra, Demokrat, PKS, PKB, PSI, Golkar, PAN, PPP dan Nasdem.

Kategori :