HUT ke-79, PMI Kota Tegal Siapkan Sejumlah Kegiatan

Sabtu 14-09-2024,12:30 WIB
Reporter : Meiwan Dani Ristanto
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG.ID, TEGAL - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tegal menyiapkan sejumlah kegiatan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79. Hal itu disampaikan Ketua PMI Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistyantono saat memimpin rapat koordinasi di Aula Markas PMI Kota Tegal. Beberapa kegiatan yang akan dilakukan yaitu malam tasyakuran, apel bersama dan jalan sehat. Kegiatan tersebut untuk membuat PMI semakin dikenal masyarakat.

"Kami akan menyiapkan sejumlah kegiatan dalam rangka HUT ke-79," kata Ketua PMI Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistyantono.

BACA JUGA:Bus Harapan Jaya Tabrak Truk Tronton di Tol Batang, 6 Orang Menjadi Korban

Semua kegiatan tersebut diperuntukan untuk  masyarakat, terutama mereka yang selama ini membantu PMI Kota Tegal. Selain itu juga ada pemberangkatan pelatihan relawan di Kabupaten Kebumen. Sejumlah kegiatan juga telah dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT ke-79.

BACA JUGA:Dishub Kabupaten Tegal Inisiasi Penyusunan Rencana Aksi Keselamatan LLAJ

"Semoga kegiatan nanti berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala," pungkasnya.

Kategori :