HUT ke-39, Yayasan Pendidikan Bhakti Praja Kabupaten Tegal Bagi-bagi Hadiah

Senin 04-03-2024,08:45 WIB
Reporter : Yeri Noveli
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG, SLAWI - Di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-39, Yayasan Pendidikan Bhakti Praja (YPBP) Tegal menggelar berbagai kegiatan. 

Diawali pada 28 Februari 2024 lalu, jajaran pengurus melakukan ziarah ke para pendiri yayasan. Kemudian pada Sabtu 2 Februari ini dilanjutkan dengan jalan sehat yang dipusatkan di SMK Bhakti Praja Slawi.

Jalan sehat melibatkan 3000 pelajar, guru dan keluarga besar Bhakti Praja. Dalam kesempatan itu, yayasan membagi-bagikan hadiah berupa sepeda motor matik, sepeda motor listrik, sepeda gunung, televisi, kipas anging dan ratusan hadiah lainnya.

BACA JUGA:Imigrasi Kabupaten Pemalang Bentuk Desa Binaan

"Totalnya sebanyak 127 hadiah. Semuanya dibagikan kepada pelajar dengan sistem doorprize," kata Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Bhakti Praja Tegal Ir H Suhartono MM di sela-sela pembagian hadiah jalan sehat, di SMK BP Slawi.

Selain di sekolah tersebut, lanjut Suhartono, jalan santai juga di gelar di SMK BP Margasari dan Suradadi. Pihaknya juga akan menggelar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di SMK BP Adiwerna pada 6 Februari mendatang.

Kemudian pada 8 Februari, akan ada launching Business Centre di SMK BP Talang. 

"Rangkaian acara HUT ke-39 ini akan kita tutup pada 9 Februari dengan acara tasyakuran," kata Suhartono.

BACA JUGA:Genjot Penurunan AKI, AKB dan Stunting di Kabupaten Tegal

Dia mengaku sangat bersyukur karena setiap tahun Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di sekolah Bhakti Praja selalu meningkat. Bahkan, ada beberapa sekolah yang terpaksa menolak siswa karena jumlah PPDB sudah melebihi kuota.

"Alhamdulillah, dari tahun ke tahun kita (Bhakti Praja) mendapat kepercayaan dari masyarakat. Semoga kita bisa mencerdaskan anak bangsa, terutama di Kabupaten Tegal," ucapnya.

Suhartono mengaku tidak pernah lelah agar Bhakti Praja menjadi sekolah Setara yang merupakan Grand Program. Dan di tahun 2024 ini, pihaknya juga meluncurkan program Sister School. 

BACA JUGA:Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Pemalang Tidak Layak karena Rusak Parah

Menurutnya, program ini merupakan program kemitraan antar sekolah Bhakti Praja. 

"Jadi di Bhakti Praja kan ada sekolah yang unggul dan ada pula yang biasa. Jadi nanti kita akan menganalisa, kira-kira yang dibutuhkan apa supaya bisa saling menunjang. Sehingga untuk menuju Bhakti Praja Setara lekas tercapai," kata Suhartono menjelaskan.

Kategori :