DISWAY JATENG - Cara merawat kulit wajah tak perlu mahal-mahal lho, cukup dengan menggunakan bahan-bahan alami yang terjangkau dan mudah ditemukan.
Kulit wajah tampak glowing adalah idaman semua perempuan. Kulit glowing adalah kulit yang cerah, halus, kenyal, dan warnanya merata. Kondisi wajah tersebut dapat anda peroleh dengan serangkaian perawatan kulit sehari-hari yaitu bisa dengan menggunakan produk skincare tertentu maupun bahan-bahan alami. BACA JUGA:Wajah Awet Muda serta Glowing dengan Sayur dan Buah 5 Cara Merawat Kulit Wajah Agar Glowing dengan Bahan Alami Penggunaan bahan alami akhir-akhir ini banyak digunakan banyak orang belakangan ini, Meskipun efeknya tidak secepat perawatan kulit secara medis, bahan-bahan alami juga mampu membuat wajah Anda menjadi glowing. Berikut kami paparkan yang bersumber dari Alodokter. 1. Gunakan toner mentimun Mentimun selain dikonsumsi, juga dapat dimanfaatkan sebagai toner atau pelembap wajah yang bisa membuat wajah tampak glowing. Manfaat yang berasal dari kandungan flavonoid ini bersifat antioksidan. Anda pun dapat membuat toner mentimun sendiri di rumah. Berikut langkah-langkahnya: 1.) Cuci mentimun hingga bersih. 2.) Iris mentimun sebelum direbus selama 5–7 menit. 3.) Haluskan rebusan mentimun menggunakan blender. 4.) Saring menggunakan kain. 5.) Gunakan Air hasil penyaringan BACA JUGA:Cara Merawat Wajah Sesuai dengan Jenis Kulit ! Karena setelah proses penyaringan itu merupakan toner mentimun yang bisa digunakan dalam rangkaian perawatan wajah. Toner alami ini, karena hanya dari bahan alami dan tanpa pengawet, maka hanya dapat bertahan selama 3–4 hari. 2. Gunakan lidah buaya setelah mencuci muka Anda dapat menggunakan produk perawatan wajah yang mengandung bahan alami misalnya dengan lidah buaya. Lidah buaya dapat mengobati dan menenangkan kulit yang mengalami iritasi, melembapkan kulit, serta merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Gunakan gel lidah buaya setelah mencuci muka untuk memperoleh wajah yang glowing. BACA JUGA:5 Manfaat Lidah Buaya untuk Wajah yang Wajib Kamu Ketahui, Bisa untuk Melembapkan Kulit Cara mendapatkan manfaat dari lidah buaya, pertama cuci dahulu daun lidah buaya dengan air mengalir. Selanjutnya, kupas kulit lidah buaya dan haluskan daging berwarna bening menggunakan blender hingga berbusa dan cair. Sudah, Gel lidah buaya sudah siap digunakan. Lidah buaya merupakan bahan alami ini juga tidak bisa disimpan terlalu lama. Gel lidah buaya tersebut hanya mampu bertahan selama 1 minggu. 3. Gunakan madu murni untuk eksfoliasi Madu murni dapat digunakan untuk proses eksfoliasi. eksfoliasi yaitu mengelupasnya sel kulit mati sehingga wajah tampak glowing dan tidak kusam. BACA JUGA:Berikut 4 Manfaat Masker Teh dan Madu Untuk Kecantikan Wajah, Simak Cara Membuatnya Anda cukup mengoleskan madu murni ke wajah setelah mencuci muka. Anda dapat mencampurkan madu dengan air agar tidak terlalu lengket. Setelah dioles ke wajah, kemudian diamkan selama 8–10 menit, kemudian bilas menggunakan air. Karena madu bersifat eksfoliator, jangan lupa gunakan pelembap setelah melakukan perawatan kulit dengan madu, ya. 4. Gunakan masker pepaya Pepaya selain baik untuk pencernaan, pepaya juga bermanfaat bagi kesehatan kulit. Berbagai vitamin dan senyawa aktif di dalam pepaya berkhasiat untuk mengatasi jerawat, mengurangi kerutan, serta memudarkan bercak gelap sehingga wajah tampak glowing. Manfaat pepaya untuk wajah dapat diperoleh melalui masker pepaya dapat dibuat sendiri di rumah.Cukup dengan mengoleskan buah pepaya ke seluruh wajah yang sudah dihaluskan. Kemudian diamkan selama 10 menit. Terakhir, bilas hingga bersih. BACA JUGA:5 Manfaat Biji Pepaya Untuk Kulit, Salah Satunya Mengangkat Kulit Mati 5. Gunakan minyak zaitun Minyak zaitun mengandung berbagai vitamin dan senyawa yang bersifat antioksidan. Jadi minyak zaitun ini dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit wajah. Salah satunya, mampu mengatasi jerawat dan melembapkan wajah. BACA JUGA:9 Manfaat Minyak Zaitun untuk Kecantikan, Wajah Bisa Glowing Alami Super Cepat Anda dapat memanfaatkan minyak zaitun sebagai masker wajah alami dengan cara mengoleskannya secara langsung ke kulit wajah. Selain dalam bentuk minyak, manfaat buah zaitun juga dapat diperoleh dari sabun cuci muka, skincare, maupun kosmetik yang mengandung zaitun. Itulah 5 Cara Merawat Kulit Wajah Agar Glowing dengan menggunakan bahan alami, Semoga bermanfaat.(*)5 Cara Merawat Kulit Wajah Agar Glowing, Hanya dengan Bahan Alami!
Rabu 17-01-2024,23:19 WIB
Reporter : Emilda
Editor : Emilda
Kategori :
Terkait
Senin 01-04-2024,05:00 WIB
Rahasia Kulit Wajah Selalu Awet Muda, Mengusir Kerutan Wajah dengan Cara Alami
Sabtu 16-03-2024,07:30 WIB
Auto Bikin Wajah Glowing, Ini 5 Rekomendasi Skincare dengan Kandungan Air Mawar untuk Pemula
Kamis 14-03-2024,21:45 WIB
Rekomendasi Merek Air Mawar Terbaik 2024, Rahasia Wajah Glowing!
Rabu 13-03-2024,15:45 WIB
Bikin Kulit Glowing dengan Campuran Handbody dan Air Mawar, Dijamin Mulus
Minggu 03-03-2024,18:45 WIB
Manfaat Masker Air Mawar Untuk Wajah, Dapatkan Wajah Glowing Bercahaya
Terpopuler
Sabtu 09-11-2024,06:10 WIB
Alasan Username Twitter Sulit Diganti
Jumat 08-11-2024,22:00 WIB
8 Aplikasi Penghasil Uang, Apa Saja?
Jumat 08-11-2024,17:00 WIB
Masuk Musim Durian, 25 Ibu PKK Ikuti Lomba Makan Durian Lokal di Grebek Durian
Jumat 08-11-2024,23:00 WIB
10 Aplikasi AI Pembelajaran Interaktif untuk Siswa dan Guru
Terkini
Sabtu 09-11-2024,11:14 WIB
Pasien Demam Berdarah di RSUD Blora Membludak, Didominasi Anak-anak
Sabtu 09-11-2024,11:09 WIB
Ketua KPU Kota Semarang Berharap Provokasi Tidak Terulang Pada Debat Publik Kedua Pilwakot Semarang
Sabtu 09-11-2024,09:51 WIB
Debat Publik Putaran Kedua, Yoyok-Joss Hadirkan Satgas Anti Korupsi dan Pungli di Kota Semarang
Sabtu 09-11-2024,08:23 WIB
PT Jasamarga Jogja Solo Sebar 2.000 Paket Sembako di Enam Desa Sekitar Jalan Tol Jogja-Solo
Sabtu 09-11-2024,07:10 WIB