DISWAY JATENG.ID - Motor listrik sebenarnya sudah ada di Indonesia sejak lama. Harga motor listrik di Indonesia semakin beragam seiring mulai beragamnya merek di pasaran. Masing-masing bisa menjadi pilihan konsumen yang ingin menjalani mobilitas lebih “hijau”.
Pada tahun 2015 publik pernah disuguhkan model-model motor listrik yang cukup keren dari merek Zero Motorcycles. Namun, pada saat itu Zero Motorcycles lebih lekat dengan aspek gaya hidup dibandingkan memenuhi kebutuhan masyarakat luas.
Hal itu bisa dilihat dari harga jualnya yang setara dengan mobil Low MPV. Pada akhirnya nasib merek asal Amerika Serikat tersebut usianya pendek. Selain itu, pada tahun 2015 kabar kendaraan elektrifikasi belum begitu kencang. Alias Zero Motorcycles datang ke Indonesia terlalu cepat.
Kelihatan di tahun 2022, lanskap industri dan konsumen otomotif Indonesia sudah berubah. Kendaraan-kendaraan elektrifikasi kini makin mempunyai tempat termasuk untuk motor listrik.
BACA JUGA:Wow! Motor Listrik Vespa Elettrica, Seharga Mobil Daihatsu Ayla, Mantul Broooo
BACA JUGA:Rekomendasi Motor Listrik 2023! Yadea T9, Miliki Baterai Canggih yang Mampu Menjelajah hingga 100 Km
Inilah 5 Harga Motor Listrik yang Sudah Dijual di Indonesia
Dalam beberapa sudut pandang, motor listrik ini menawarkan keuntungan bagi penggunanya. Dalam ulasan ini akan mengajak Anda untuk melihat deretan atau daftar harga motor listrik yang dijual di Indonesia.
Seperti perawatan yang lebih minim. Sebabnya dibandingkan motor bermesin konvensional, motor listrik mempunyai komponen bergerak yang jauh lebih sedikit.
Motor Listrik ini tidak perlu ganti oli!
Lalu motor listrik juga menawarkan pengalaman berkendara yang menarik dengan karakteristiknya. Antara lain tarikannya yang halus, torsi instan, dan minim suara.
Meski demikian, motor listrik tentunya juga mempunyai beberapa kekurangan. Hal yang paling utama yaitu jarak tempuhnya yang masih terbilang minim.
Bahkan, durasi pengecasan baterai motor listrik pun masih menjadi faktor masyarakat enggan beralih.Hal semacam ini terkait dengan infrastruktur yang masih minim walaupun mulai menunjukkan pertumbuhan.
Seperti dijelaskan sebelumnya makin banyak merek masuk pasar motor listrik Indonesia dengan harga beragam. Menariknya lagi banyak merek dalam negeri yang mengambil tempat.
Inilah beberapa harga motor listrik yang dijual di Indonesia saat ini.