Lagi Viral Ini Dia 7 Gaya Outfit Skena

Minggu 23-07-2023,16:53 WIB
Reporter : Dewi Salsabila
Editor : Dewi Salsabila

DISWAYJATENG.ID -  Akhir-akhir ini istilah skena sedang banyak dibincangkan.  Ungkapan tersebut merujuk pada orang-orang penikmat musik tertentu yang kemudian berpengaruh pada   lifestyle- nya sehari-hari. 

Salah satu yang jadi perhatian adalah  outfit   anak skena yang identik dengan   fashion item tertentu, seperti kaus   band, skinny jeans,   sampai sepatu   docmart. 

Kalau kamu ingin mengetahui seperti apa   outfit anak skena lebih jelas, berikut adalah  7  outfit anak skena   yang bisa kamu temui. 

 

1.    Leather Jacket dan Midi Skirt Kalau kamu mencari   outfit   anak skena yang nggak begitu   mainstream,   maka  midi skirt  jadi item yang boleh dicoba.   Outfit   ini akan terlihat lebih   edgy   jika kamu kenakan dengan   leather jacket   sebagai atasannya. 

Namun, detail lainnya yang membuat penampilan di atas seperti anak skena adalah potongan rambut pendek yang berponi dan kaca mata hitamnya. Konon, gaya rambut anak skena ini identik dengan poni pendek atau rambut dua warna. 

2.  Kaca Mata Hitam dan Skinny Jeans Nah,   outfit   anak skena perempuan yang lebih khas bisa kamu lihat pada gambar di atas. Pada gambar tersebut, semua ciri khas anak skena dipakai, mulai dari kaus   band, skinny   jeans, sepatu   docmart , sampai   tote bag.  

Bahkan, potongan rambut dan riasan wajahnya juga sangat mencirikan anak skena. Hal itu karena potongan rambut poni yang pendek, kaca mata hitam, bibir berwarna merah, dan juga kalung choker yang dikenakannya. 

3.  Kaus Karakter dan Baggy Pants Bukan hanya   skinny jeans, fashion item   yang satu ini juga menjadi stereotip   outfit   anak skena. Ya,   baggy pants   menjadi celana yang sering dipakai oleh para penggemar musik karena menurut mereka keren. 

Kalau memakai celana ini, padanan aksesori yang cocok adalah sepatu   new balance   atau   sneakers   yang serupa. Namun, kaus berkarakter sebagai atasannya tentu tidak boleh dilewatkan saat memakai   outfit   ini. 

4.  Kaus Karakter dan Skinny Jeans Outfit   anak skena yang paling sering dipakai adalah kaus karakter dan   skinny jeans. Kedua   fashion item   tersebut memang menjadi andalan mereka. Meskipun bukan kaus   band, tetapi kaus bergambar karakter juga sering dipakai. 

Selain itu, aksesori yang tak boleh dilewatkan untuk melengkapi   outfit   tersebut adalah sepatu   docmart   warna hitam. Sepatu ini pada dasarnya adalah sepatu bot klasik yang memiliki sol tebal sebagai ciri khasnya. 

5.  T ote Bag dan Sepatu Docmart Selain kaus karakter yang menjadi ciri utama   outfit   skena, aksesori   tote bag   juga menjadi item yang sering mereka pakai. Sebab, para anak skena biasanya cenderung praktis. Mereka memasukkan semua barang ke dalam   tote bag tersebut. 

Nggak harus pakai   skinny jeans , anak-anak skena yang laki-laki juga bisa memakai celana pendek yang lebih santai. Namun, sepatu   docmart   tentu tak boleh dilewatkan supaya   outfit- nya terkesan lebih nyentrik.  

6.  Striped Shirt Merah dan Boyfriend Jeans Beralih dari kaus   band   atau kaus karakter, kaus berwarna cerah seperti   striped shirt   merah di atas juga bisa dipakai untuk   outfit   skena. Biasanya, kaus tersebut dipadukan dengan denim   jeans   yang longgar dengan   belt   di pinggang. 

Detail lainnya yang sangat khas adalah rambut poni pendek di atas alis. Aksesori khas pencinta musik, kaca mata dan sepatu   docmart   pun tak boleh dilewatkan. 

7.  Skinny Jeans dan Sepatu Docmart Outfit   anak skena yang terakhir ini biasanya dipakai para laki-laki. Mereka memakai kaus   band, skinny jeans,   sampai dengan sepatu docmart   yang lengkap. Tak lupa, kaca mata hitam juga dipakainya. 

Gaya ini sangat cocok dipakai untuk datang ke acara musik   rock   atau sejenisnya yang disukai anak skena. Tak lupa, mereka juga melengkapi aksesori dengan gelang dan rantai di celananya. 

Itulah  7  outfit anak skena  yang mungkin sering  kamu temui saat   gigs   atau di kafe-kafe tertentu.  

(*)

Kategori :