Kenapa Bisa Semahal Itu? Inilah 7 Jam Tangan Termahal di Dunia, Harganya Tembus 800 Miliar

Kamis 13-07-2023,14:54 WIB
Reporter : Ilham Maulana
Editor : Ilham Maulana

DISWAYJATENG.ID - Jam tangan saat ini tidak hanya berfungsi sebagai alat penunjuk waktu, tapi juga sebagai item fashion yang menunjang penampilan seseorang. Bahkan, penggunaan jam tangan menjadi cara untuk bergaya dan ajang pamer harta kekayaan.

Sebagian orang menilai bahwa jam tangan yang digunakan seseorang bisa mencerminkan 'siapa' dirinya. Di dunia ini, ada 7 merek jam tangan termahal yang memiliki harga mencapai miliaran rupiah.

Beberapa jam tangan berikut ini memiliki keunggulan fitur dan bahan tertentu yang membuatnya begitu mahal. Berikut penjelasannya:

1. Graff Diamonds Hallucination

Merek jam tangan termahal yang menempati urutan puncak adalah Graff Diamonds Hallucination. Jam tangan masterpiece yang terbuat dari 110 karat berlian dengan beragam warna dan dibalut gelang platinum ini harganya ditaksir mencapai 55 juta dolar AS atau setara Rp834,13 miliar.

2. Graff Diamonds The Fascination

Graff Diamonds The Fascination hadir di tahun berikutnya, yaitu pada tahun 2015. Jam tangan hadir dengan elegan dan mewah bertatahkan berlian putih 152,96 karat di seluruh bagiannya.

Menariknya, pada jam tangan ini terdapat berlian berbentuk pir berukuran 38,13 karat yang bagian tengahnya bisa dilepas dan dipakai sebagai cincin.

Kemewahan yang mewah, siap merogoh kocek dalam-dalam untuk mendapatkan jam tangan ini. Karena Graff Diamonds ini dijual seharga 40 juta dolar AS atau sekitar Rp 570 miliar.

3. Jacob & Co. Billionaire Watch

Jacob & Co. Billionaire Watch adalah merek jam tangan termahal di dunia yang terbuat dari 260 karat berlian zamrud dan memiliki desain yang cukup rumit. Jam tangan ini memiliki warna silver dengan kesan super mewah khas jam para milyarder.

Tidak mengherankan kalau jam tangan ini dibanderol dengan harga yang fantastis, yaitu 18 juta dolar AS atau sekitar Rp272,98 miliar! Kira-kira, sekarang siapa yang memiliki jam tangan ini, ya?

BACA JUGA:Seharga Rumah? Inilah 10 Jenis Burung Termahal di Dunia, Ada Yang Capai 1,2M!

4. Paul Newman Rolex Daytona

Paul Newman adalah aktor terkenal di dunia dan bersemangat tentang horologi dan motorsport. Istrinya memberinya jam tangan ini untuk menghormati hasratnya. Jam tangan ini memiliki dial hitam dan krem yang unik.

Diperkirakan hanya satu dari dua puluh Daytona yang dilengkapi dengan dial “eksotis” karena penjualannya lambat. Namun, setelah Newman terlihat menunggu sambil mengejar karir balapnya, harganya meningkat.

Jam ini diketahui memiliki harga di angka US$17,6 Juta (sekitar Rp250 miliar). Wow fantastis!

5. The Breguet Marie Antoinette

Pada awalnya, jam saku ini dirancang oleh Breguet sendiri. Butuh waktu sekitar 44 tahun bagi Breguet dan Marie Antoninette untuk sama-sama merancang merk jam tangan termahal ini.

The Breguet Marie Antoinette menawarkan repeater menit, kalender abadi, persamaan waktu, indikator cadangan cahaya, dan termometer bimetal.

Namun, proses penyelesaian jam ini terpaksa berhenti saat Marie Antoinette meninggal. Ada sebuah perusahaan yang menawarkan Breguet untuk membeli jam ini. Jika The Breguet Marie Antoinette ini dijual, maka harganya akan mencapai angka 131 milyar rupiah.

6. The Patek Caliber 89

Merek jam tangan termahal selanjutnya memiliki desain yang tak kalah unik. Sebenarnya jam ini tidak seperti jam tangan pada umumnya yang dipasang di pergelangan tangan. Bentuknya sekilas mirip stopwatch yang digunakan orang-orang.

The Patek Caliber 89 adalah salah satu jam paling rumit di dunia karena memiliki 33 komplikasi. Oleh sebab itu, tidak banyak orang yang bisa memahami kerumitan dari jam tangan ini. Harganya pun cukup fantastis, yaitu dibanderol sekitar 5.120.000 dolar AS atau Rp77,64 miliar.

7. Vacheron Tour de l’ile

Jika dilihat sekilas, Vacheron Tour de l’ile seperti jam tangan standar dengan fitur dan harga yang biasa-biasa sa ja. Namun, jam tangan ini memiliki nilai historis yang cukup tinggi.

Vacheron adalah produsen arloji tertua di dunia yang didirikan pada tahun 1755. Seri Vacheron Tour de l’ile merupakan jam tangan dengan beberapa fitur mewah, seperti tourbillon, dua wajah, dan komplikasi yang rumit.

Harga jam tangan Vacheron Tour de l’ile pun tidak main-main, yaitu pernah ditawarkan senilai 1.250.000 dolar AS atau setara Rp18,95 miliar.(*)

Kategori :