DISWAYJATENG.ID - Rambut yang sehat merupakan aset berharga bagi penampilan kita. Namun, berbagai faktor tanda rambut rusak seperti paparan sinar matahari, polusi, pewarnaan, dan perawatan yang salah dapat merusak rambut kita. Penting bagi kita untuk mengenali tanda-tanda bahwa rambut kita sudah mulai rusak, sehingga kita dapat mengambil langkah-langkah yang tepat untuk merawatnya.
Berikut 10 Ciri-Ciri yang Menandakan Bahwa Rambut Sudah Mulai Rusak
1. Rambut Kering dan Kasar
Salah satu ciri utama rambut yang sudah rusak adalah ketika rambut terasa kering dan kasar. Rambut yang sehat seharusnya terasa lembut dan berkilau, tetapi jika rambut terasa kering dan kasar meskipun telah menggunakan kondisioner, mungkin menjadi tanda bahwa rambut anda sudah mulai rusak.
2. Rambut Bercabang
Ujung rambut bercabang merupakan tanda klasik dari rambut yang rusak.Apabila anda melihat ujung-ujung rambut anda terbelah menjadi dua atau lebih, itu menunjukkan bahwa rambut anda kehilangan kelembapan dan keratin yang penting, sehingga perlu perawatan lebih lanjut.
BACA JUGA: merawat rambut secara alami demi menjaga penampilan
3. Rambut Patah dan Rapuh
Rambut yang rusak cenderung patah dan rapuh. Sehingga anda mungkin melihat potongan rambut yang terputus atau patah pada berbagai panjang rambut anda.
Oleh karena itu, hal ini dapat terjadi karena kerusakan struktur rambut akibat perlakuan yang keras atau kekurangan nutrisi.
4. Hilangnya Elastisitas Rambut
Rambut yang sehat memiliki elastisitas yang baik, artinya rambut dapat meregang dan kembali ke bentuk semula tanpa patah. Namun, rambut yang rusak kehilangan elastisitasnya, sehingga ketika anda menarik atau mengikat rambut, itu tidak kembali ke posisi semula.
5. Warna yang Pudar atau Kusam
Apabila rambut anda tampak kusam dan kehilangan kilau alami, itu bisa menjadi tanda bahwa rambut Anda mengalami kerusakan. Paparan sinar matahari, penggunaan alat penata rambut yang panas, atau penggunaan produk kimia dapat menyebabkan pigmen rambut menjadi rusak, sehingga warna rambut menjadi pudar.
6. Kesulitan Menata Rambut
Apabila anda mengalami kesulitan dalam mengatur rambut anda sesuai dengan gaya yang anda inginkan, dan rambut tidak mudah untuk teratur atau terbentuk. Oleh karena itu, hal ini tersebabkan oleh kehilangan kelembapan dan struktur rambut yang rusak.
7. Ketidakseimbangan Kadar Minyak
Rambut yang rusak dapat mengalami ketidakseimbangan kadar minyak. Beberapa orang mungkin mengalami rambut yang terlalu berminyak, sementara yang lain mungkin mengalami rambut yang terlalu kering.
Sehingga dengan Ketidakseimbangan ini dapat menjadi tanda kerusakan rambut.
BACA JUGA: Ingin Tahu Cara Merawat Rambut Berminyak, Simaklah Penjelasannya
8. Mudah Rontok
Apabila anda mulai melihat rambut rontok secara berlebihan saat menyisir atau saat mencuci rambut, itu bisa menjadi tanda bahwa rambut anda sudah mulai rusak. Rambut yang rusak cenderung rapuh dan lebih rentan terhadap kerontokan.
9. Kurangnya Volume
Rambut yang rusak sering kali kehilangan volume dan terasa datar. Apabila anda merasa bahwa rambut anda terlihat tipis dan tidak ada kehidupan, itu bisa menjadi tanda bahwa rambut anda mengalami kerusakan.