Ngobrol Gayeng Bareng Ganjar, Fadila Curhat Pengalaman Praktik di Puskesmas

Rabu 13-07-2022,14:05 WIB
Reporter : Rochman Gunawan
Editor : Rochman Gunawan

"Saya sudah pernah praktik di Puskesmas Rejosari dan Pringsurat. Kalau orang yang sakit nggak pernah, tapi kalau keluarganya pernah (memarahi)," ujar Fadila menjawab pertanyaan Ganjar apakah pernah dimarahi pasien.

 

 

Fadila kemudian menjelaskan bahwa sebagai seorang perawat harus tetap sabar dalam melayani pasien. Itu seperti yang ia terima dalam pelajaran etika selam belajar di SMK Citra Medika.

 

 

"Diajarkan etika. Kalau sama pasien harus bersikap rendah hati dan sabar. Kalau pasien dan keluarga belum menerima kita harus menjelaskan prosedurnya," kata Fadila yang ingin bekerja sebagai perawat di Jepang.

 

 

Ia juga menceritakan pengalamannya selama praktik. Saat itu ia dapat bagian jaga malam dan pulan pukul 03.00. Begitu sampai rumah ia dikabari kalau ada ibu-ibu akan melahirkan di Puskesmas. Ia dan teman-temannya kemudian kembali ke Puskesmas sekira pukul 07.00 untuk ikut membantu proses persalinan.

 

 

"Saya sudah dua kali lihat langsung proses persalinan. Dari situ saya tahu bagaimana pengorbanan seorang ibu sangat luar biasa sekali," katanya.

 

 

Gubernur Ganjar Pranowo mengatakan SMK Citra Medika atau dikenal dengan SMK Cimed sangat menarik karena mendidik anak-anak dengan market yang sudah siap. Khususnya jurusan keperawatan yang sudah mengirimkan banyak lulusan ke Jepang, Tiongkok, dan Malaysia. Bahkan dari permintaan di Jepang sebanyak 6000 orang, SMK Citra Medika sampai saat ini baru mampu mengirim 40 orang per tahun. 

Kategori :