6 Cara Mengetahui Username Twitter yang Lupa
Berikut 6 Cara Mengetahui Username Twitter yang lupa, Dijamin Berhasil!-Tangkapan layar diswayjateng.id-
JATENG.DISWAY.ID - Cara mengetahui username Twitter yang lupa, sangat mudah sekali dilakukan oleh penggunanya. Dengan adanya Smartphone yang canggih saat ini, sehingga untuk pengguna media sosial ini jarang sekali melakukan logout dari beberapa aplikasi.
Namun, kadang-kadang para pengguna mengalami logout secara otomatis dan tak dapat kembali lagi akibat lupa username Twitternya. Lalu, bagaimana cara mengetahui username Twitter yang lupa?
Penguna yang mempunyai beberapa akun media sosial memang sangat menyenangkan dan asik, terutama di saat ada berita trending topik. Namun, jika di saat akun sudah ter logout dan lupa username pasti membuat kita kebingungan. Oleh karena itu, ketahui beberapa cara mengetahui username Twitter yang lupa berikut ini.
Untuk mengetahui lebih lanjut, simak penjelasan lengkap dibawah ini mengenai beberapa cara mengetahui username Twitter yang lupa, dilansir dari DewaBiz.com berikut ini.
BACA JUGA:Cara Mudah Membuat Thread di Twitter
Pengertian Twitter
Twitter merupakan salah satu layanan jaringan sosial atau sebagai mikroblog daring yang memungkinkan pengguna untuk mengirim, membaca dan membalas pesan sampai dengan 280 karakter. Pada awalnya, untuk Twitter ini hanya mengizinkan pengguna untuk mengirim tweet maksimal 140 karakter.
Tetapi, saat di tanggal 7 November 2017 Twitter menambah jumlah sampai dengan 280 karakter. Media sosial Twitter, untuk pengguna yang tidak terdaftar hanya bisa membaca kicauan atau tweet dari pengguna lain saja. Sedangkan, pengguna terdaftar bisa menulis dan membagikan kepada pengguna lainnya.
Banyak pengguna yang memanfaatkan Twitter untuk media kampanye politik. Sedangkan, untuk yang ingin berkomunikasi dengan pengguna lainnya juga bisa menggunakan fitur pesan di media sosial tersebut.
Cara Mengetahui Username Twitter yang Lupa
Twitter memberikan dua cara mengetahui username Twitter yang lupa, pertama yaitu dengan nama asli dari pengguna tersebut. Cara yang satu ini sangat mudah dan cepat sekali dilakukan oleh para pengguna Twitter.
Namun apabila pengguna tidak mempunyai nama yang unik, maka dari itu cara di atas menjadi solusi terbaik. Namun seringnya, ada banyak nama yang sama. Bahkan, jumlahnya bisa mencapai dengan ratusan orang.
Dengan hal tersebut, maka pencarian akun tersebut dirasa kurang efektif. Tidak ada salahnya, untuk mengetikkan nama asli di kolom pencarian yang ada di pojok kanan atas jendela.
Setelah itu, klik pada ikon kaca pembesar. Pada saat menggunakan cara tersebut, maka sistem akan menampilkan beberapa hasil pencarian dan pengguna bisa mencari di dalam daftar sudah ditampilkan.
Ketika cara mengetahui username Twitter yang lupa kali ini belum berhasil dilakukan, maka bisa langsung klik pada akun pengguna dan kembali lagi login. Namun bila tidak, bisa mencoba cara berikutnya.
Untuk cara kedua, yaitu menggunakan simbol “@”. Username ini mempunyai sifat unik dan tanpa ada yang sama. Hal tersebut bisa terjadi, karena di saat melakukan pendaftaran untuk sistem akan langsung menolak di saat username sudah digunakan oleh pengguna lain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: