Kebakaran Pasar Gubug Grobogan, BPBD Catat Kerugian Capai Rp 47 Miliar
Situasi saat terjadinya kebakaran pasar Gubug di desa Gubug kecamatan Gubug kabupaten Grobogan Jawa Tengah Selasa 5 Nopember 2024 dinihari-Dok/ -
Grobogan, jateng.disway.id – Kebakaran hebat melanda Pasar Gubug yang berlokasi di Desa Gubug, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, pada Selasa (5/11) dini hari. Peristiwa ini mengakibatkan kerugian mencapai puluhan miliar rupiah.
Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Grobogan, sebanyak 1.290 bangunan di pasar tersebut dilaporkan terbakar, dengan total kerugian ditaksir lebih dari Rp 47 miliar.
Plt. Kepala BPBD Grobogan, Endang Sulistyoningsih, menjelaskan bahwa kerugian tersebut terbagi menjadi dua bagian, yakni kerugian bangunan senilai Rp 24,75 miliar dan kerugian pedagang sebesar Rp 22,5 miliar, sehingga total mencapai Rp 47 miliar.
"Ini berdasarkan hasil perhitungan, dengan kerugian bangunan Rp 24,75 miliar dan kerugian pedagang Rp 22,5 miliar," jelas Endang kepada awak media, Selasa 5 Nopember 2024
BACA JUGA:Pasar Gubug Grobogan Kebakaran, 797 Kios dan Los Hangus
BACA JUGA:Pj Gubernur Jateng Serahkan Bantuan Senilai Rp293 Juta Lebih saat Tinjau Banjir di Grobogan
BPBD mencatat total bangunan yang terbakar meliputi 198 toko, 751 los, dan 341 dasaran. Angka ini merupakan hasil assessment yang dilakukan oleh BPBD bersama pihak terkait.
Tim gabungan dari Damkar, BPBD Grobogan, dan beberapa instansi lainnya juga melakukan kerja bakti untuk membersihkan puing-puing sisa kebakaran.
Dalam penanganan kebakaran ini, BPBD Grobogan mendapat bantuan dari BPBD Demak dengan total 11 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk memadamkan api.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Grobogan, Pradana Setiawan, menyampaikan bahwa pihaknya tengah mempersiapkan Pasar Darurat untuk membantu para pedagang melanjutkan kegiatan ekonomi mereka.
BACA JUGA:Kerahkan Stakeholder dan OPD Bersihkan Sisa Kebakaran Pasar Belik Kabupaten Pemalang
Kapolres Grobogan, AKBP Dedy Anung Kurniawan, menyatakan bahwa penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. "Korban jiwa nihil. Saat ini, Labfor Polda Jateng juga akan melakukan penyelidikan lebih lanjut di lokasi kejadian," ungkapnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: