8 Cara Ampuh Keluar dari Jeratan Pinjol Terbaru 2024, Solusi Efektif Lunasi Hutang

8 Cara Ampuh Keluar dari Jeratan Pinjol Terbaru 2024, Solusi Efektif Lunasi Hutang

cara keluar dari jeratan pinjol--foto radar tegal

Alokasikan gaji atau penghasilan kalian dengan bijak. Ini berguna untuk memprioritaskan pembayaran utang, sambil tetap memenuhi kebutuhan hidup kalian.

3. Cari sumber penghasilan tambahan

Jika memungkinkan, carilah sumber penghasilan tambahan untuk melunasi utang kalian. Misalnya dengan berjualan, berbisnis, atau melakukan pekerjaan lepas waktu (freelance).

Dengan begitu, kalian dapat menghasilkan lebih banyak uang. Pendapatan yang bertambah dapat memudahkan  untuk melunasi utang beserta bunganya.

4. Evaluasi keuangan

BACA JUGA:Apakah Pinjol Singa ID Ada DC Lapangan? Berikut Tipsnya Hindari Jeratan Pinjol

Langkah selanjutnya yang bisa dilakukan adalah melakukan evaluasi terhadap alur keuangan bulanan. Buatlah daftar pinjol yang digunakan, jumlah pinjaman, dan bunga yang harus dibayarkan.

Kemudian, tinjau total utang yang dibebankan kepada kalian. Jika sudah, kalian bisa mulai merencanakan strategi untuk melunasi utang-utang tersebut.

5. Berkomunikasi dengan pihak pinjol

Biasanya, manajemen pinjaman online terbuka untuk melakukan negosiasi. Kalian bisa memanfaatkannya untuk berkomunikasi lebih lanjut dan membahas tentang tenggat waktu, jumlah utang, dan bunga yang mesti dibayarkan.

6. Buat Anggaran

Mirip dengan mengecek pemasukan dan pengeluaran, kalian perlu membuat anggaran yang lebih ketat. Ini berarti, batasi belanja rutin dan pastikan uangnya dipakai untuk melunasi pinjol. Kemudian, sesuaikan pengeluaran dengan anggaran yang sudah dibuat.

BACA JUGA:Begini Tips Jitu Agar Terhindar dari Jeratan Pinjol Ilegal, dan Kenali Ciri-cirinya yang Harus Kamu Tahu

7. Utamakan Bayar Utang dengan Bunga Besar

Cara keluar dari jeratan utang pinjol selanjutnya adalah bayar dulu utang yang punya bunga tinggi. Dengan membayar utang dengan bunga besar terlebih dahulu, kalian bisa menghemat biaya bunga di kemudian hari. Setelah itu, utang dengan bunga yang lebih rendah akan terasa lebih ringan untuk diselesaikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: