Tips Melunasi Utang Pinjol yang Menumpuk!

Tips Melunasi Utang Pinjol yang Menumpuk!

PINJOL - Tips melunasi utang pinjol menumpuk!--

DSIWAY JATENG - Tips Melunasi Utang Pinjol yang Menumpuk! Pinjol ini memudahkan banyak orang dalam mendapatkan pinjaman uang. Namun ada masalah jika Anda tidak bisa melunasi utang yang dimiliki.

Melunasi utang pinjol merupakan cara yang harus dilakukan ketika Anda mengalami pinjaman yang menumpuk. Walaupun sekarang nasabah tidak boleh mengajukan pinjaman online pada banyak aplikasi.

Nasabah hanya boleh melakukan pinjaman online pada lebih dari 3 platfom pinjaman. Hal ini menghindari menumpuknya pinjaman dan sulitnya melunasi utang pinjol yang dimiliki nasabah.

Melunasi utang pinjol merupakan cara yang dapat dilakukan agar utang pinjol yang dimiliki tidak menggunung. Dan juga tidak dilakukan sistem gali lubang tutup lubang yang akan berbahaya bagi Anda.

BACA JUGA : 6 Pinjol Ilegal Tanpa KTP, Verifikasi Wajah dan Foto Selfie 2024

Berikut tips melunasi utang pinjol agar tidak semakin menumpuk:

1. Evaluasi Utang

Tips melunasi utang pinjol yang pertama dengan melakukan evaluasi pada utang yang Anda miliki. Dengan mengevaluasi tentunya utang yang dimiliki dapat diketahui jumlah dan masing-masing bunganya.

Dengan demikian dapat diketahui pinjaman mana yang paling lama dan memiliki bunga yang sudah berkembang. Dan mana pula pinjaman yang baru saja diajukan dan bunga pinjamannya.

Bisa juga mengevaluasi utang berdasarkan pinjaman yang dilakukan terdahulu, ini juga dapat dilakukan. Karena pinjaman yang sudah berlangsung lama tentunya dapat membuat bunga pinjaman membengkak.

2. Prioritaskan dengan Bunga Tinggi

Setelah melakukan evaluasi terhadap utang, usahakan bayar terlebih dahulu pinjol dengan bunga tinggi. Walaupun tahun 2024 ini bunga pinjaman online sudah menjadi lebih ringan dan membuat nasabah senang.

Dengan melunasi pinjaman dengan bunga yang lebih tinggi tentunya akan membuat beban finansial akan berkurang. Karena ketika pinjaman online dengan bunga tinggi dilunasi maka bunga perharinya yang tinggi juga akan berhenti.

Dengan melunasi pinjaman yang sudah lama maupun pinjaman berbunga tinggi tentunya akan membuat Anda tidak merasa terbebani. Sebab pinjol dengan bunga tinggi tentu saja membebani nasabah.

3. Buat Anggaran

Melakukan anggaran, hal ini tentunya penting dilakukan saat kedua hal berupa evaluasi utang dan prioritaskan pinjaman. Dapat dilanjutkan dengan membuat rencana anggaran, mulai dari pinjaman dengan bunga yang besar dahulu.

Namun demikian saat melakukan penganggaran untuk membayar utang diusahakan jangan melakukan pinjol. Hal ini berarti seperti istilah gali lubang tutup lubang yang tidak akan ada selesainya sampai kapanpun.

BACA JUGA : Cara Mengatur Keuangan, Dijamin Tabungan Bertambah!

4. Kurangi Pengeluaran

Setelah melakukan penggangaran terkait pinjaman yang dimiliki, Melunasi utang pinjol dapat melakukan pengurangan pengeluaran. Karena dalam melakukan pembayaran pinjol tidak disarankan untuk melakukan pengajuan pinjol lagi.

Maka, Anda diharapkan dapat melakukan penghematan pengeluaran yang dirasa tidak penting. Karena dalam melakukan penghematan tentunya banyak hal yang dihadapi, ada saja hal yang ingin dibeli maupun dilakukan.

Perlu juga melakukan perencanaan dan pencatatan keuangan, agar keuangan lebih tertata dan terencana. Dengan ini juga pengeluaran dapat dikurangi untuk melunasi pinjaman online yang Anda belum lunasi.

5. Mencari Sumber Pendapatan Tambahan

Tips yang terakhir yang dapat dilakukan adalah mencari sumber pendapatan tambahan. Pinjaman yang tidak kunjung lunas tentunya memiliki bunga yang terus bertambah dari tahun ke tahun.

Dengan mencari sumber pendapatan baru tentunya menjadi solusi yang dapat dilakukan, dengan pekerjaan WFH (Work From Home), freelance yang tidak diwajibkan berada di kantor, maupun bisnis UMKM.

Namun disarankan untuk tidak mengajukan pinjaman online lagi untuk melunasi pinjaman yang belum usai. Karena dengan ini tentunya pinjaman yang Anda miliki tidak berkurang hanya berpindah aplikasi saja.

BACA JUGA : 6 Pinjol Ilegal Tanpa KTP, Verifikasi Wajah dan Foto Selfie 2024

Diatas merupakan tips melunasi utang pinjol yang Anda miliki agar tidak semakin menumpuk. Dengan pelunasan pinjaman tentu akan membuat hidup Anda menjadi lebih tenang tanpa memiliki utang.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: