5 Cara Menebalkan Bulu Mata dengan Bahan Alami, Lidah Buaya Salah Satunya
5 Cara Menebalkan Bulu Mata dengan Bahan Alami, Lidah Buaya Salah Satunya--
DISWAY JATENG – Memiliki bulu mata yang panjang dan tebal menjadi keinginan semua orang. Karena itu, tidak jarang banyak dari mereka yang melakukan usaha menebalkan bulu mata.
Bulu mata yang panjang dan tebal tidak hanya dianggap sekadar hiasan mata saja lho. Namun juga menambah volume mata sehingga tampil lebih cantik dan percaya diri.
Menebalkan bulu mata banyak dilakukan oleh sebagian perempuan mulai dari menggunakan maskara, bulu mata palsu hingga extension bulu mata.
Padahal menebalkan bulu mata bisa lho kamu lakukan dengan bahan alami. Nah apakah kamu penasaran? Yuk simak artikel nya di bawah ini!
BACA JUGA:2 Cara Efektif Menghilangkan Uban dengan Lidah Buaya
5 cara menebalkan bulu mata dengan bahan alami
1.Minyak zaitun
Minyak zaitu memiliki beragam manfaat bagi rambut karena di dalamnya terkandung vitamin A dan E yang berfungsi untuk merangsang pertumbuhan dan memelihara kesehatan rambut.
Gabungan dari dua nutrisi tersebut dapat memanjangkan serta menebalkan bulu mata lho. Jangan lupa juga bahwa kamu harus memperhatikan bahwa minyak zaitun yang digunakan harus benar benar alami bukan yang telah dicampur dengan bahan kimia lainnya.
Nah untuk cara penggunaannya cukup mudah, kamu bisa mengoleskan minyak zaitu sebelum tidur ke area bulu mata dan biarkan semalaman.
Kemudian di esok harinya bersihkan bulu mata ketika kamu cuci muka. Itulah bahan alami yang pertama yang bisa kamu gunakan untuk menebalkan bulu mata.
BACA JUGA:7 Manfaat Lidah Buaya Untuk Kecantikan, Salah Satunya Mencerahkan Wajah!
2. Lidah buaya
Tumbuhan satu ini sudah sangat terkenal akan manfaatnya dan juga peranan dalam dunia kecantikan. Salah satunya adalah memudahkan kamu untuk memanjangkan bulu mata dan melebatkan bulu mata.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: