Pelajar SD Kabupaten Tegal Diajak Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW

Pelajar SD Kabupaten Tegal Diajak Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW

ISRA MIKRAJ - Seluruh pelajar SDN Tegalwangi 01 saat mengikuti acara peringatan Isra Mikraj.Foto:Yeri Noveli/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG SLAWI - Para pelajar SD Negeri Tegalwangi 01, Kecamatan Talang diajak untuk mencintai dan meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW. 

Hal itu terlihat saat jajaran dewan guru di sekolah tersebut menggelar kegiatan peringatan Isra Mikraj 1445 H, di halaman sekolah setempat.

Kepala SDN Tegalwangi 01 Marwadi mengatakan, kegiatan ini diikuti seluruh anak didiknya yang berjumlah 300 pelajar. Mereka merupakan siswa siswi kelas 1 hingga kelas 6. Tak terkecuali para dewan guru dan staf TU juga turut menghadiri acara tersebut.

BACA JUGA:Ketua Bawaslu Kabupaten Pemalang Sudadi Minta kepada Anggotanya Jangan Takut dalam Mengawasi Pemilu

Marwadi berharap, dengan adanya peringatan itu, maka dapat menambah kecintaannya kepada Nabi Muhammad SAW dan dapat meniru baik dari segi ucapan, serta akhlaknya.

"Dapat pula menjadi pribadi yang selalu menghormati dengan sesama, teman, ibu dan bapak guru di sekolah, terlebih kepada kedua orang tua," kata Marwadi.

Peringatan ini juga menghadirkan Muhammad Miftah alumnus dari Ponpes Lirboyo sebagai penceramah.

BACA JUGA:Ketua HMI Kabupaten Pemalang Minta agar Masyarakat Tolak Politik Uang

Dalam tausiahnya, dia menjelaskan tentang Isra Mikraj yang mengandung arti Perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqso. 

Di tengah perjalanan itu, Nabi Muhammad bertemu langsung dengan Allah SWT dan mendapat perintah salat lima waktu. 

"Jadi salat itu hukumnya wajib maka harus dikerjakan, kalau orang itu tidak mengerjakan salat berarti dia utang sama Allah," kata Miftah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: