Samsung Galaxy S24 – Handphone Keluaran Terbaru 2024 dengan Spesifikasi dan Harga Terbaik!

Samsung Galaxy S24 – Handphone Keluaran Terbaru 2024 dengan Spesifikasi dan Harga Terbaik!

samsung galaxy s24 --

DISWAYJATENG.IDSamsung Galaxy S24 handphone keluaran terbaru 2024 dengan spesifikasi dan harga terbaik yang wajib anda miliki.

 

Handphone satu ini secara resmi dirilis secara global pada Kamis (18/1) dini hari pukul 01.00 WIB. Samsung keluaran terbaru ini digembar-gemborkan menjadi teknologi kecerdasan (Al) yang tersemat pada lini flagship.

Sehingga membuat handphone satu ini lebih diminati oleh para pengguna gadget, sebab memiliki banyak kelebihan walaupun ada kekurangan yang wajib anda ketahui.

Sebelum itu anda harus tahu apa saja spesifikasi dan harga dari handphone satu ini, sebagai berikut.

BACA JUGA:Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold5 5G, Smartphone Premium dengan Fitur-fitur Terbaik

Spesifikasi

Samsung menjadi salah satu handphone yang terkenal akan ukuran layar hingga kapasitas baterai yang memadai.

Samsung S24 satu ini mengusung layar berukuran 6,2 inci yang menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X, refresh rate 120Hz.

Untuk Samsung Galaxy S24 Plus memiliki ukuran 6,7 inci (QHD+Dynamic ALOMED 2X, refresh rate 120Hz).

Sedangkan S24 Ultra memiliki layar 6,8 inci serta resolusi layar (3088 x 1440) pixel (Quard HD Plus). Perbedaan ukuran ini juga menghasilkan resolusi yang berbeda.

Terlihat dari S24 dari angka (1080 x 2340) pixel, sedangkan untuk bagian S24 Plus mencapai (1440 x 3088) pixel.

Hal lainnya dapat terlihat dari kapasitas baterai yang terdapat pada Samsung Galaxy S24 ada di angka 4.000 mAh, akan tetapi untuk Samsung Galaxy S24 Plus mencapai 4.900 mAh.

Dengan kecepatan pengisian daya juga dapat terlihat berbeda. Di mana S24 yang biasa memiliki fast charging 25W dan S24 Plus mencapai 45W.

Bagian kamera Samsung Galaxy S24 biasa dan Plus memiliki resolusi 50MP (wide), 12MP (ultra-wide) dan 10MP (telephoto), untuk kamera depan bereolusi 12MP.

Pada bagian aspek kamera, S24 Ultra memiliki empat kamera belakang dengan kamera utama 200MP, kamera telefoto kedua beresolusi 50MP dengan jangkauan zoom 5x.

BACA JUGA:Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A13

Harga

Samsung Galaxy S24 versi regular ini telah dibanderol dengan harga yang paling murah, mulai dari Rp13.999.000 juta, untuk varian RAM 8GB dengan memori 256GB.

Selanjutnya untuk versi Samsung Galaxy S24 Plus dihargai dengan Rp16.999.000 juta, dengan varian RAM 12GB dan memori 256GB.

Serta yang terakhir Samsung Galaxy S24 Ultra yang telah dibanderol dengan harga Rp21.999.000 juta, untuk bagian RAM 12GB dengan memori 256GB.

Daftar harga Samsung Galaxy S24 di Indonesia yang wajib anda catat:

Samsung Galaxy S24

RAM 8GB/256GB              : Rp13.999.000

RAM 8GB/512GB             : Rp15.999.000

Samsung Galaxy S24 Plus

RAM 12GB/256GB           : Rp16.999.000

RAM 12GB/512GB           : Rp18.999.000

Samsung Galaxy S24 Ultra

RAM 12GB/256GB           : Rp21.999.000

RAM 12GB/512GB           : Rp23.999.000

RAM 12GB/1TB                 : Rp27.999.000

Kelebihan  

1.       Chipset dengan generasi baru dan pastinya terbaik.

2.       Layar lebih menawan, elegan dan tercatat lebih ditingkatkan dari Samsung keluaran sebelumnya.

3.       Membawa dukungan Al yang menjajikan, sehingga banyak fitur cerdas yang mempermudah aktivitas pengguna.

4.       Jaminan pembaruan semakin panjang dan banyaknya update sistem operasi dukungan keamanan selama tujuh tahun.

5.       Baterai lebih besar dengan manajemen yang cerdas.

Kekurangan

1.       Pengisian terbilang lebih lambat.

2.       Paket penjualan dari Samsung Galaxy S24 ini terbilang tidak terlalu lengkap, sehingga anda membutuhkan dana tambahan untuk kelengkapan lainnya.

BACA JUGA:Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G Terbaru

Itulah spesifikasi dan harga hingga kelebihan serta kekurangan dari Samsung Galaxy S24 yang wajib anda miliki.

Jika anda ingin membelinya anda tidak perlu khawatir karena dapat anda beli secara online maupun offline.  (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: