Guru SMP Al Irsyad Kota Tegal Juara III OGN Kota Tegal

Guru SMP Al Irsyad Kota Tegal Juara III OGN Kota Tegal

BERPRESTASI - Guru SMP Al Irsyad Kota Tegal Munsyi Ulhaq MPd bersama Kepala SMP Al Irsyad Moh Alwi SPd menunjukkan trofi.Foto:K Anam S/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, TEGALGuru SMP Al Irsyad Kota TEGAL Munsyi Ulhaq MPd berhasil meraih Juara III Lomba Olimpiade Guru Nasional (OGN) Tingkat Kota TEGAL Tahun 2023 Kategori Mata Pelajaran Bahasa Inggris SMP yang diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota TEGAL. Trofi diserahkan kepada Munsyi saat upacara HUT ke-52 Korpri di Jalan Pancasila.

Munsyi mendedikasikan prestasi ini untuk sekolah dan teman sejawat yang telah mendukung. Dia bersyukur karena setelah dua kali mengikuti lomba, akhirnya bisa meraih prestasi. “Tahun lalu, masuk lima besar. Tahun depan, saya berharap bisa lebih baik, dan semoga ini dapat memacu guru yang lain meraih prestasi,” kata Munsyi di SMP Al Irsyad.

BACA JUGA:Bupati Pemalang Mansur Hidayat Resmikan Pusat Pelatihan Guru

Menurut Munsyi, lomba seperti ini sangat bermanfaat untuk mengasah kemampuan akademis seorang guru. Selain itu, mendorong para guru untuk terus mengupgrade skillnya. 

Kepala SMP Al Irsyad Moh Alwi SPd mengucapkan selamat kepada gurunya yang kembali berprestasi dalam OGN. Sebelumnya, guru SMP Al Irsyad mampu menjadi juara OGN Mata Pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, dan Ilmu Pengetahuan Sosial. “Dalam satu tahun kepemimpinan, selain siswa, kami mengoptimalkan peran guru dan agar bisa meraih prestasi,” ujar Alwi.

BACA JUGA:Korpri Harus Beri Penghargaan kepada Pegawai Negeri Komitmen

Di samping mendorong prestasi siswa dan guru, SMP Al Irsyad terus berupaya memperbaiki sarana dan prasarana sekolah, di antaranya sedang memperbarui wajah Gedung SMP Al Irsyad yang berlokasi di Jalan Mayjen Sutoyo Kota Tegal. Wajah Gedung SMP Al Irsyad akan diperbarui dengan menyesuaikan konsep SMP Al Irsyad sebagai sekolah internasional.

BACA JUGA:UMK Jawa Tengah 2024 Diumumkan, Kota Semarang Tertinggi

Alwi menambahkan, di tahun ajaran baru nanti, SMP Al Irsyad membuka program Kelas International Curicullum Class (ICC) dan Tahfidz Curicullum Class (TCC). “Ini sedang kami persiapkan dari berbagai sektor. Semoga bisa meningkatkan kualitas. Sehingga, SMP Al Irsyad terus menjadi sekolah favorit pilihan masyarakat,” ucap Alwi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: