Lestarikan Tradisi Pesantren Kalijaran, Sepupu Siti Atikoh Dirikan Ponpes Khusus Anak Duafa di Banten

Lestarikan Tradisi Pesantren Kalijaran, Sepupu Siti Atikoh Dirikan Ponpes Khusus Anak Duafa di Banten

PESANTREN - Siti Atikoh mengunjungi pondok pesantren.Foto: Istimewa --

DISWAYJATENG, PURBALINGGA - Siti Atikoh Supriyanti, istri dari bakal capres Ganjar Pranowo, berasal dari keluarga pesantren, yang kental dengan tradisi Nahdlatul Ulama (NU). Atikoh adalah cucu dari KH Hisyam Abdul Karim, tokoh NU asal Purbalingga yang juga pendiri Pondok pesantren (Ponpes) Roudlotus Sholichin Sholichat di Desa Kalijaran, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Purbalingga.

Selain berkiprah di dunia politik, anak-cucu KH Hisyam Abdul Karim (Mbah Hisyam) juga dikenal bergerak di bidang pendidikan agama Islam. Salah satunya Ustaz Jaenudin Jaelani yang mendirikan Ponpes Syifaul Qulub, di Kampung Ciparay RT 1 RW 1, Desa Sindanglaya, Cinangka, Serang, Provinsi Banten.

BACA JUGA:Keren! Siswa MAN Kota Tegal Pentaskan Sendratari Martoloyo Martopuro

"Sebagai bagian keluarga besar Kalijaran, saya ingin meneruskan perjuangan Mbah Hisyam di sektor pendidikan agama Islam. Khususnya pondok pesantren," kata Jaelani saat mengantar santri-santrinya berziarah ke makam Mbah Hisyam.

Berdiri delapan tahun silam, Jaelani menjelaskan, ponpes yang diasuhnya fokus pada pendidikan anak-anak. Khususnya anak dari kalangan keluarga tidak mampu.

"Berawal dari majlis ta’lim remaja , saat ini PP Syifaul Qulub memfokuskan diri pada pembinaan pendidikan anak, khususnya kaum dhuafa," tambah Jaelani.

BACA JUGA:DRPD Kabupaten Pemalang Berhasil Tetap Raperda Perubahan APBD 2023 Menjadi Perda

Jaelani menambahkan kalau ponpesnya memberikan berbagai materi kepada para santri. Di antaranya, takhasus Alquran, Tahfidzil Quran, kajian tafsir Alquran, kajian hadist, kajian fikih dan bahasa Arab.

"Pembelajaran pondok pesantren ini adalah menggunakan sistematika Alquran dan hadits," tambahnya.

Jaelani adalah sepupu kedua (mindo) Siti Atikoh. Neneknya, Nyai Maryumi adalah adik kandung Mbah Hisyam yang merupakan kakek Atikoh.

BACA JUGA:4 Rekomendasi HP Kamera Terbaik 2023 dengan Kualitas Setara DSLR

Pagi itu, Jaelani dirinya mengantarkan 214 santrinya beserta orangtua santri berziarah ke makam KH Hisyam Abdul Karim di komplek PP Roudlotus Sholichin Sholichat.

Selain mengirim doa dan mengenang perjuangan ulama terdahulu, secara khusus rombongan ziarah yang dipimpinnya juga berdoa untuk kemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. 

BACA JUGA:5 Tempat Nongkrong di Batang yang Mempunyai Pemandangan Indah dan Instagramable

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jateng.disway.id