Ini Dia 7 Manfaat Buah Plum untuk Kesehatan, Nomor 5 Baik untuk Kesehatan Mata

Ini Dia 7 Manfaat Buah Plum untuk Kesehatan, Nomor 5 Baik untuk Kesehatan Mata

Ini Dia 7 Manfaat Buah Plum untuk Kesehatan, No 5 Bagus untuk Mata-disway jateng-

DISWAYJATENG.ID – Menjaga kesehatan tubuh merupakan hal utama yang perlu kita perhatikan, apalagi pada cuaca yang tidak menentu seperti sekarang ini yang dimana tubuh akan mudah terkena paparan penyakit.

Sebenarnya banyak cara agar tubuh kita tetap sehat yakni diantara mengonsumsi sayuran maupun buah dan olahraga yang teratur. Sedangkan untuk kali ini kita akan sedikit membas tentang beberapa manfaat buah yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Salah satu buah yang bermanfaat untuk membantu kesehatan tubuh kita yakni Plum, dimana plum merupakan menjadi salah satu buah yang memiliki warna menarik dan rasa yang lezat.

Bahkan meskipun tidak tumbuh di Negara Indonesia, akan tetapi kamu tetap bisa mendapatkannya pada supermarket bahkan pasar tradisional. Hal ini karena buah plum telah terbukti kaya akan gizi karena mengandung banyak antioksidan, mineral, serat dan vitamin yang bisa membantu menjaga kesehatan tubuh.

BACA JUGA:Jarang diketahui! Ini Dia 5 Manfaat Buah Okra Bagi Kesehatan Tubuh

Berikut adalah 7 manfaat buah plum untuk kesehatan tubuh kita, yakni antara lain:

1. Mengandung Banyak Nutrisi

Hal tersebut karena buah plum banyak mengandung vitamin dan mineral yang berbeda serta serat dan antioksidan, bahkan beberapa kandungannya yakni seperti vitamin a, vitamin B, vitamin C, vitamin K, magnesium, zat besi, kalium, mineral, fenol dan beberapa kandungan lainnya.

Bahkan buah ini juga termasuk rendah kalori, dan buah plum juga hanya mengandung sejumlah kecil vitamin B, fosfor dan magnesium.

2. Dapat Menjaga Kesehatan Jantung

Untuk manfaat buah plum lainnya yakni untuk melindungi jantung dari kerusakan, dimana buah plum dapat dipercaya bisa mengurangi tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol yang menjadi penyebab penyakit jantung.

Sedangkan manfaat buah plum untuk kesehatan jantung ini bisa diperoleh dari adanya kandungan serat, kalium dan antioksidan yang tinggi.

3. Mampu Menurunkan Kolesterol

Hal itu sebab serat larut yang ada dalam buah plum juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh kamu, dimana kandungan ini bisa membersihkan racun yang ada dalam empedu dan membuat tubuh kalian menjadi lebih sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: