Ganjar Pamerkan Jersey Rider Tour de Borobudur 2022 Karya Anak Berkebutuhan Khusus

Ganjar Pamerkan Jersey Rider Tour de Borobudur 2022 Karya Anak Berkebutuhan Khusus

TUNJUKKAN - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menunjukkan jersey buatan anak berkebutuhan khusus.--

 

"Kami libatkan lebih banyak masyarakat, atletnya terlibat, desa-desanya terlibat. Beberapa bupati/walikota di daerah yang kita lewati diajak karena mau promosikan pariwisata," katanya.

 

Hal berbeda lain yang ditawarkan dalam gelaran Tour de Borobudur XXII adalah kembalinya penyelenggaraan event serentak. Ganjar menjelaskan selama pandemi Covid-19 lalu event ini masih tetap dilaksanakan tetapi terbagi ke dalam 22 seri dalam beberapa pekan. Jumlah peserta tiap seri dalam gelaran sebelumnya juga dibatasi sekitar 50-100 pesepeda saja.

 

"Kemarin saat pandemi sangat béda sekali karena kita batasi sehingga ada 22 kali menyelenggarakan dalam beberapa minggu. Hari ini kita laksanakan secara serentak. Saya harapkan ini memacu atlet kita untuk makin berprestasi, tourism-nya bisa jalan lagi sehingga sport tourism-nya sekarang bisa kita lakukan," jelasnya.

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: