Warga  Pemalang Jadi Imam Salat di UEA

Warga  Pemalang Jadi Imam Salat di UEA

PEMALANG (Disway Jateng) - Ketekunan Ahmad Sunarto, pria asal Dukuh Kepel, Desa Tegalmlati, Kecamatan Petarukan berbuah manis. Saat ini Sunarto terpilih dan menjadi imam di salah satu masjid di Uni Emirat Arab (UEA).

"Sejak kecil Sunarto memang tekun mengaji, saat itu mengaji ke kak liknya almarhum Imron Rosyadi yang pernah menjadi anggota DPRD Pemalang," ucap Widarsih, ibu kandung Sunarto mengawali ceritanya.

Belajar mengaji sejak kecil hingga lulus SD, Sunarto melanjutkan pendidikan di Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, Jawa Timur. Di Madrasatul Quran (MQ) selama 6 tahun, yaitu jenjang tsanawiyah dan aliyah, Sunarto berhasil mengkhatamkan Alqur'an 30 juz. Usai dari Pondok Tebuireng Jombang, Sunarto pergi ke Jakarta untuk melanjutkan pendidikannya di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Dibekali kemampuannya hafal Alquran 30 juz, Sunarto dipercaya menjadi marbot di salah satu masjid sekaligus untuk menjadi imam salat fardu.

"Kalau yang mendorong dan menyuruh untuk ikut kompetisi itu justru dari jamaah masjid tempat Sunarto menjadi imam," kata perempuan yang biasa disapa Bu Wi itu.

Kepala Desa Tegalmlati Kusmanto melalui Lebe Desa Mustofa menyampaikan, selaku pemerintah desa merasa senang sekali, memiliki putra kelahiran asli yang sekarang sudah terpiih sebagai imam masjid di UEA. Hal ini menjadi kebanggan tersendiri bagi warga Desa Tegalmlati, juga supaya bisa memotivasi para pemuda terutama anak didik.

"Sebagai orang tua harus tahu, sebagai pondasi awal, pendidikan agama atau pendidian alqur'an harus lebih diutamakan," kata Mustofa.

Menurut Musthofa, Keluarga Bapak Sukirno merupakan keluarga hafiz, Sunarto dan dua adiknya yang perempuan juga termasuk hafiz dan hafizoh. Khusus di Dukuh Kepel selain tiga hafiz/ hafizoh tersebut, juga ada hafiz lainnya dan ini menjadi kebanggan bagi Desa Tegalmlati.

"Kepada warga masyarakat untuk lebih menekankan pentingnya pendidikan, terutama pendidikan agama, madrasah, TPQ dan Pemdes Tegalmlati berusaha untuk memfasilitasinya," terangnya (rid/gun)

Editor : Sekhun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: