SMK Negeri 1 Adiwerna Kabupaten Tegal Juara Cipta Jingle Nasional
JUARA – Apriyanto, guru seni budaya SMK Negeri 1 Adiwerna ditetapkan juara I cipta jingle nasional.Foto:Hermas Purwadi/diswayjateng.disway.id--
DISWAYJATENG, SLAWI – SMK Negeri 1 Adiwerna berhasil meraih juara I pada lomba cipta jingle tingkat nasional pada acara Envirofest 2024. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara dalam memperingati Hari Lingkungan Hidup sedunia yang di diselenggarakan oleh PT United Tractors.
Plt Kepala SMK Negeri 1 Adiwerna Joko Pramono SPd MDs memberi apresiasi atas capaian ini. Prestasi ini merupakan sebuah eksistensi, bukti dari komitmen sekolah dalam program kepedulian terhadap lingkungan.
“Baik melalui karya, inovasi maupun kegiatan aksi nyata yang bisa berdampak positif bagi lingkungan masyarakat," ujarnya.
BACA JUGA:Linmas Belik Kabupaten Pemalang Dilatih Berbaris
Sementara itu Direktur PT United Tracktors Tbk Edhie Sarwoko menyatakan bahwa lomba cipta jingle lingkungan diadakan sebagai wadah kepada sekolah-sekolah seluruh Indonesia, khususnya binaan dari PT United Tractors.
"Hal ini untuk berkarya bersama sebagai media promosi digital dalam upaya mengajak masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan," cetusnya.
BACA JUGA:TMMD Sengkuyung di Kabupaten Pemalang Bangun Jembatan dan Jalan untuk Petani
Lagu yang di perlombakan berjudul Menjaga Kelestarian Alam yang di ciptakan oleh guru seni budaya SMK Negeri 1 Adiwerna Apriyanto SPd dan dinyanyikan langsung oleh siswa SMK Negeri 1 AdiwernaRafel Rizqi Muta'Ali kelas XI TAB 1. Apriyanto bukanlah orang asing dalam dunia penciptaan lagu, talenta lokal asli Tegal yang sudah menasionalkan diri melalui karya-karyanya.
“Banyak karya yang sudah diciptakan dari jingle sekolah Adiwiyata se-Jawa Tengah sampai lagu mars SMK nasional yang sekarang menjadi lagu wajib mars SMK seluruh Indonesia," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: