Mengenal WhatsApp Beta dan Fitur-Fitur Terbarunya

Jumat 15-11-2024,04:00 WIB
Reporter : Alisa Septiana Zulfa
Editor : Rochman Gunawan

Perubahan pada tata letak ini mencakup posisi tab obrolan, status, komunitas, serta panggilan telepon dan video call yang kini lebih mudah diakses dengan ibu jari. Letak elemen-elemen tersebut dipindahkan ke bagian bawah layar, sementara ikon pencarian, kamera, dan pengaturan lainnya tetap berada di sudut kanan atas.

BACA JUGA:Mengenal Fitur WhatsApp Channel dan Fungsinya

4. Pendeteksian Teks pada Gambar

Fitur Whatsapp Beta ini mirip dengan kemampuan deteksi teks yang ada di Google Translate. Pengguna dapat mendeteksi dan menyalin teks yang terdapat dalam gambar yang diterima. Pengguna hanya perlu membuka gambar yang mengandung teks, dan tombol pendeteksi teks akan muncul secara otomatis. Setelah itu, pengguna dapat memilih dan menyalin teks dari gambar ke dalam percakapan.

5. Durasi Rekam dan Berbagi Pesan Video Pendek yang Lebih Panjang

Fitur terbaru lainnya dalam Whatsapp Beta adalah kemampuan untuk merekam dan membagikan pesan video pendek dengan durasi yang lebih lama. Sebagai contoh, untuk video status atau pesan video yang akan dikirim melalui obrolan, pengguna kini dapat membagikan video dengan durasi hingga 60 detik, meningkat dari batas sebelumnya yang hanya 30 detik.

Dengan adanya fitur baru ini, Whatsapp Beta memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan lebih efisien melalui video yang lebih panjang.

6. Fitur Membisukan Panggilan dari Nomor Tidak Dikenal

Fitur baru di Whatsapp Beta ini memungkinkan pengguna untuk membisukan panggilan yang berasal dari nomor yang tidak dikenal. Pengguna Whatsapp Beta dapat mengaktifkan fitur ini melalui menu pengaturan di aplikasi.

Setelah diaktifkan, sistem akan secara otomatis menonaktifkan semua panggilan dari nomor yang tidak terdaftar. Keuntungan dari fitur Whatsapp Beta ini adalah dapat secara signifikan mengurangi panggilan spam, mengingat pelaku spam sering kali mengganti nomor untuk menghubungi target mereka.

BACA JUGA:Sering Alami Foto WhatsApp Buram? Ternyata ini Penyebab Utamanya

Itulah penjelasan mengenai WhatsApp Beta dan beberapa fitur terbaru dari Whatsapp Beta yang tidak tersedia di versi biasa. Fitur-fitur ini umumnya sedang dalam tahap pengujian sebelum dirilis di aplikasi Whatsapp yang lebih umum. Meskipun Whatsapp Beta dapat diakses di iOS maupun Android, penting untuk diingat bahwa pengguna perlu mempertimbangkan untuk mencoba fitur-fitur ini.

Kategori :