SOLO, diswayjateng.id -- Debat terbuka Pemilihan Walikota (Pilwakot) Solo 2024, putaran terakhir bakal digelar pekan depan. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo bakal menggelar debat terbuka putaran kedua itu pada Senin, 18 November 2024.
Tata tertib dalam pelaksanaan debat akan lebih diperketat sebagai salah satu hasil evaluasi debat pertama.
Ketua KPU Kota Solo, Yustinus Arya Arteheswara menuturkan rencananya debat kedua ini akan dilaksanakan pada Senin (18/11) pekan depan.
"Untuk harinya minggu depan ya, karena minggu ini kita masih fokus pelantikan dan pembelakan KPPS yang barus aja kita bentuk," ungkap Ketua KPU Kota Solo, Yustinus Arya Arteheswara kepada wartawan, Senin, 18 November 2024.
BACA JUGA:Pengamat: Pilkada Jateng Pertaruhan Kekuatan Jokowi Vs Megawati di Solo
BACA JUGA:Ikut Blusukan Paslon Pilkada Solo Respati-Astrid, Kaesang Yakin Calonnya akan Menang
Pada debat kedua, nantinya akan diterapkan tata tertib yang lebih ketat. hal ini sesuai dengan evaluasi pelaksanaan debat pertama lalu, dimana terdapat peristiwa penyalaan flare yang dilakukan oleh pendukung salah satu paslon, di loby hotel tempat penyelenggaraan debat.
"Ya itu jadi evaluasi juga ya. Meskipun itu terjadi diluar, dan karena kami fokus didalam, kami sendiri tidak melihat adanya pembakaran flare tersebut. Tidak tahu persisnya seperti apa. Kami hanya tahu cuplikan videonya tersebar," ujarnya.
Evaluasi terkait tata tertib, menurut Arya, tidak hanya mengikat para Paslon yang akan melaksanakan debat. Namun juga terhadap pendukung yang hadir. Baik yang diperbolehkan masuk ke dalam venue, maupun diluar venue.
"Itu nanti di tata tertib ya. Seperti apa saja larangan yang harus dipatuhi. Misal barang-barang yang dilarang dibawa. Seperti Senpi, sajam, termasuk flare. Mungkin nanti kita rumuska di tata tertibnya, untuk menjaga kondisifitas acara baik sebelum, saat berjalan, maupun setelah berakhir," pungkas Arya.
BACA JUGA:Tempel Gambar di Tembok Keraton, Dua Paslon Pilkada Solo Dapat Peringatan
BACA JUGA:Sowan Kepada Megawati, Fx Hadi Rudyatmo Diminta Bejuang Keras Untuk Pilkada Solo
Sementara untuk lokasi, Arya mengatakan , rencananya akan menggunakan Ball Room Hotel Swiss Bell In Saripetojo. Akan tetapi, lanjut Arya, untuk lokasi juga masih akan dibahas lebih lanjut.
Sebab ada alternatif-alternatif lokasi lain. "Bisa di Hall Diamond. Kemarin juga ada alternatif hotel Allila dan Convention Hall Terminal Tirtonadi," ungkapnya.
"Karena masih haris kita plano-kan juga, karena kebetulan juga Komisioner belum lengkap juga, masih ada agenda masing-masing dengan devisinya sendiri-sendiri," katanya.