Santri Ponpes Al Muhibbin Kampoeng Pitulikur Membuat Bangga Blora, Maju Wakili Jateng di Porsadin Nasional

Senin 11-11-2024,18:21 WIB
Reporter : Eko Wahyu Budi
Editor : Wawan Setiawan

BLORA, jateng.disway.id - Santri Pondok Pesantren Al Muhibbin Kampoeng Pitulikur Blora, Muhammad Arif Jamil, akan mewakili Jawa Tengah (Jateng) dalam Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (Porsadin) tingkat nasional.

Sebelumnya Muhammad Arif Jamil berhasil meraih juara pertama dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni Antardiniyah (Porsadin) ke-VII tingkat Provinsi Jawa Tengah.

Karena prestasi tersebut, Muhammad Arif Jamil akan mewakili Jawa Tengah untuk maju di Porsadin tingkat nasional yang akan dihelat pada 14 sampai 18 November 2024 di Lampung.

Diketahui, selain menjadi seorang santri di Ponpes Al Muhibbin Kampeng Pitulikur Arif ternyata juga tercatat sebagai siswa kelas 8 di SMP Islam Plus Al Muhibbin.

BACA JUGA:Kartu Blora Pintar Dikhususkan untuk Kurangi Angka Anak Tidak Sekolah

BACA JUGA:Didanai APBN, Pembangunan Blok E Pasar Sido Makmur Ditarget Rampung 4 Bulan

Prestasi yang diraihnya ini menambah deretan capaian membanggakan bagi lembaga pendidikan tersebut.

Kepala Sekolah SMP Islam Plus Al Muhibbin, Imam Syafi'i, turut menyampaikan apresiasinya atas pencapaian Arif.

"Kami sangat bangga dan berharap prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk belajar lebih giat dan berprestasi," ungkap Imam kepada Jateng.Disway.id, Senin 11 November 2024.

Keberhasilan dari anak pasangan Abdullah Qoni' dan Afifah ini juga akan menjadi pemicu untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di SMP Islam Plus Al Muhibbin.

"Ini adalah semangat bagi kami untuk terus berkontribusi, tidak hanya untuk Blora, tetapi juga bagi Indonesia," imbuhnya.

Imam berharap Arif dapat mempertahankan performa positifnya di tingkat nasional nanti.

"Semoga di tingkat nasional nanti, Arif bisa kembali mengharumkan nama pesantren dan Kabupaten Blora," tambah Imam.

Dalam persiapan menuju kompetisi nasional, pihaknya akan memberikan bimbingan intensif kepada Arif.

"Kami fokus pada pemahaman materi kitab yang akan dibaca, serta persiapan mental agar Arif bisa tampil maksimal," paparnya.

Kategori :