Penanaman Karakter Positif dan Pemahaman Hukum Cegah Pelajar dan Santri Salah Arah

Rabu 02-10-2024,05:18 WIB
Reporter : Nungki S Nurhidayanto
Editor : Wawan Setiawan

DEMAK, diswayjateng.id - Sebagai upaya menanamkan pendidikan karakter positif dan pemahaman hukum bagi pelajar dan santri, LBH Ansor Demak dan Polsek Sayung memberikan pendidikan dan penyuluhan hukum kepaada ratusan siswa dan santri dibawah naungan Yayasan Nurul Qur’an Purwosari Sayung Kabupaten Demak, Selasa 1 Oktober 2024.

Kepala MA Nurul Qur’an H. Moh. Ansori menyampaikan sangat mengapresiasi kegiatan pendidikan karakter positif dan pemahaman hukum bagi pelajar dan santri tersebut, terlebih saat ini, di tengah maraknya berita dan informasi negatif yang memprihatinkan dilakukan pelajar dan bahkan juga ada santri.

"Pelajar dan Santri memang butuh pendidikan karakter positif dan mendapatkan pemahaman hukum, biar tidak terbawa arus hal - hal yang negatif. Saya yakin santri dan pelajar disini baik - baik, namun kita melakukan antisipasi," ucapnya.

Sementara itu, Kapolsek Sayung AKP Suprapto menyampaikan bahwa kenakalan remaja bisa diantisipasi dengan komunikasi yang baik dengan orang tua, guru serta masyarakat sekitar.  Ia pun menyebut dari pergaulan bebas, narkoba, tawuran antar-genk dan tindakan kriminal lainnya bisa dicegah dengan penanaman pendidikan karakter positif dan pemahaman hukum.

"Selain itu juga perlu melakukan pencegahan tindakan bullying antar siswa, dengan menekankan pentingnya saling menghormati sesama teman dan kepatuhan terhadap aturan agama dan sekolah sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan pendidikan," terangnya.

Ia meneruskan bahwa Polsek Sayung dan juga Polres Demak telah  melakukan berbagai macam operasi dalam menjaga kamtibmas yang bertujuan untuk membina perilaku positif di kalangan pelajar.

Sementara itu, Muslih ketua LBH Ansor Demak, menambahkan bahwa sebagai pihak yang dapuk sebagai pembicara, Ia lebih banyak menyampaikam motivasi agar para siswa dan santri fokus untuk bisa menggapai cita cita yang diinginkannya.

"Karena pelajar dan santri hari ini adalah pemimpin masa yang akan datang, maka harus fokus pada pendidikan dan karakter yang positif," ucap Muslih.

Selain itu dalam kegiatan tersebut juga diberikan pemaparann tentang mematuhi peraturan dan disiplin di jalan raya, serta membangun sikap untuk saling menghormati untuk menciptakan lingkungan belajar yang dan pertemanan yang sehat. 

 

 

Kategori :