DISWAYJATENG, SLAWI - Siswa SMK NU Hasyim Asy’ari Tarub yang bernama Akbar Baqi Ramdani kelas XI jurusan TKJ. Telah mengikuti lomba desain poster kategori SMA/SMK tingkat Kabupaten Tegal secara daring. Lomba tersebut diadakan oleh Tanoto Foundation, 23 Juni, silam.
Akbar biasa dipanggil meraih juara I dari 82 peserta dari beberapa sekolah di kabupaten Tegal dengan membuat poster berjudul 6 Pesan Kunci Cegah Stunting.
BACA JUGA:Dinas Sosial Kabupaten Tegal Kebut Bimtek DTKS
Menurutnya, pihaknya tidak menyangka akan mendapatkan juara I karena banyak peserta dari sekolah lain yang cukup mumpuni. Tidak sia-sia hasil kerja kerasnya membuat poster selama 8 jam lebih tanpa dan dapat membanggakan nama sekolah.
Pada tanggal 29-30 Juni, siswi SMK NU Hasyim Asy’ari Tarub juga telah mengikuti lomba kejuaraan pencat silat di Gor Wisanggeni Tegal Championship tahun 2024. Dari 400 pendaftar dengan kategori seni dan tanding, para siswi yang bernama Revalina Dwi R, Fitri Oktafiyani, dan Adinda Nurrafa dari kelas XI jurusan PKM mampu meraih juara I. Dengan diadakannya lomba-lomba seperti ini dapat menggali potensi yang ada pada diri siswa.
BACA JUGA:APBD Kabupaten Pemalang Tahun 2023, Total Investasi Tembus Rp7,85 Miliar
Kepala SMK NU Hasyim Asy’ari Tarub Ali Imron SPd mengaku bangga terhadap para siswa-siswi karena mampu bersaing dengan sekolah lain dengan mendapatkan hasil yang maksimal, yaitu juara I di dua even.
“Yang pasti. SMK NU Hasyim Asy’ari semakin maju dan sukses dalam mencetak siswa berprestasi di berbagai bidang,” jelasnya.