Cara Mengaktifkan DANA PayLater 2023 dengan Mudah, Jangan sampai Salah Aktivasi

Jumat 08-12-2023,02:00 WIB
Reporter : Endang Wulandari
Editor : Endang Wulandari

DISWAY JATENG - Cara mengaktifkan DANA Paylater bisa dilakukan dengan mudah jika kalian ingin menikmati fitur cicilan atau bayar nanti dari dompet digital yang satu ini.

Setiap pengguna DANA bisa mendapatkan manfaat untuk berbagai kebutuhan dengan fitur ini. Paylater bisa digunakan untuk alat transaksi pembayaran dengan sistem membayar di akhir periode yang disepakati.

Selain itu, mengaktifkan Paylater membuka fitur transfer ke sesama pengguna dan transfer ke bank terdaftar.  DANA Paylater bisa digunakan sesuai dengan kemampuan pengguna dan persetujuan aplikasi.

PayLater merupakan fitur PayLater terbaru dari DANA yang bekerja sama dengan marketplace Akulaku. Fitur ini dapat membantu pengguna DANA untuk menggunakan metode pembayaran cicilan dalam tenor 12 bulan. 

Untuk menikmati layanan yang ditawarkan DANA ini, kalian perlu mengaktifkan terlebih dulu fitur PayLater. Cara mengaktifkan PayLater terbilang mudah dan praktis, setelah aktif maka kalian bisa memperoleh manfaat dari fitur ini.

Cara mengaktifkan PayLater bisa dilakukan jika kalian sudah mengunduh dan memasang aplikasi DANA di smartphone kalian masing-masing. Beberapa syarat juga harus dipenuhi terlebih dulu jika kalian ingin mengaktifkan PayLater.

BACA JUGA:Waspada! Inilah 5 Ciri-ciri Modus Penipuan PayLater, Wajib Kamu Tahu

Keuntungan Pakai DANA Paylater

Apa saja keuntungan memiliki akun Paylater? Banyak sekali manfaat yang bisa diperoleh, antara lain:

  1. Proses pembayaran cicilan mudah dilakukan.
  2. Banyak promo menarik.
  3. Bisa digunakan sebagai dana mendadak atau darurat untuk berbagai macam keperluan.
  4. Suku bunga yang rendah.

Adanya fitur "pay later" atau "bayar kemudian" jelas menguntungkan banyak pihak. Namun, selain keuntungan, ada juga kekurangan yang perlu dipertimbangkan. Dalam mengggunakan Paylater, kalian juga perlu memperhatikan risiko keamanan data. Selain itu, gunakan fitur ini dengan bijak untuk kebutuhan agar tidak menjadi kebiasaan berutang atau lebih boros.

Persyaratan Daftar DANA Paylater :

  • Melampirkan KTP asli.
  • Melampirkan foto selfie dengan KTP.
  • Melampirkan kontak darurat.
  • Akun DANA terverifikasi dan berstatus DANA Premium.
  • DANA PayLater hanya tampil ke pengguna terpilih.
  • Melampirkan bukti pendapatan tetap setiap bulan.

Sementara, limit Paylater nantinya hanya bisa digunakan untuk transaksi yang melewati akun DANA. Jika beberapa syarat tersebut sudah terpenuhi, kalian bisa mengaktifkan PayLater. 

Cara Mengaktifkan DANA Paylater

  • Buka aplikasi DANA di HP kalian masing-masing.
  • Pilih menu Saya di halaman utama aplikasi.
  • Pilih menu Paylater.
  • Klik tombol Lanjutkan, lalu klik lagi Lanjutkan.
  • Isi Data Diri sesuai yang tertera di KTP.
  • Kemudian, isi Kontak Darurat.
  • Isi Data Pekerjaan.
  • Unggah foto selfie kalian.
  • Setelah itu, unggah foto selfie dengan KTP.
  • Masukkan PIN akun DANA kalian.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses mengaktifkan DANA PayLater berhasil.
  • Jika sudah berhasil, kalian akan mendapatkan notifikasi pendaftaran berhasil. 
  • Itulah cara mengaktifkan PayLater yang bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.

    BACA JUGA:Cara Menghindari DC Lapangan Shopee Paylater Agar Tidak Datang Kerumah, Cuma lakukan 3 Cara Ini!

    Kategori :