DISWAYJATENG.ID – Kalian pasti sudah tidak asing lagi bukan dengan buah srikaya, tapi apakah kalian sudah mengetahui apa saja manfaat buah srikaya untuk kesehatan tubuh kita. Maka dari itu kita akan membahas apa saja manfaat buah srikaya untuk membantu kesehatan tubuh kita, akan tetapi bukan hanya buah srikaya saja yang kaya akan manfaat.
Pada artikel sebelumnya kita sudah membahas banyak tentang aneka manfaat buah untuk kesehatan, dimana hal tersebut jika kita mengonsumsi buah akan sangat bermanfaat untuk kita bisa menjalani aktivitas sehari-hari.
Salah satunya buah srikaya yang mengandung berbagai vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh yakni dimana vitamin C dan B6 pada buah srikaya sangat tinggi. Bahkan selain itu didalam buah srikaya juga terkandung kalsium, kalium, magnesium dan zat besi.
Bahkan buah srikaya juga memiliki kandungan air, lemak, serat dan protein yang baik untuk tubuh.
BACA JUGA:Ini Dia 6 Khasiat Buah Jeruk Bagi Kesehatan
Srikaya juga menjadi salah satu buah tropis yang memiliki rasa lezat dan manis, dan bukan hanya nikmat untuk dinikmati saja kamu bisa mengetahui berbagai manfaat buah srikaya bagi kesehatan.
Dimana seperti mencegah stres dan depresi, meningkatkan kesehatan mata, mencegah hipertensi, meningkatkan kekuatan rambut hingga mencegah penyakit kanker.
Sedangkan untuk warna hijau bertekstur ini ternyata memiliki sejumlah manfaat baik bagi kesehatan, dan buah srikaya adalah salah satu jenis buah tropis yang diperkirakan berasal dari pegunungan Andes di Amerika Selatan.
Bukan hanya itu buah srikaya bisa kalian nikmati pada bagian daging buahnya, sedangkan untuk teksturnya yang lembut membuat buah ini dikenal juga sebagai custard apple. Bahkan buah ini juga memiliki rasa manis dan berbagai kandungan vitamin di dalamnya.
Berikut adalah 5 manfaat buah srikaya untuk kesehatan tubuh kita, yakni antara lain:
1. Bisa Merawat Kesehatan Pencernaan
Hal itu sebab kandungan serat larut dalam buah srikaya mampu membantu kamu menjaga kesehatan pencernaan, bahkan serat larut mampu mengontrol jumlah bakteri baik dalam pencernaan sehingga kesehatan pencernaan dapat terjaga.
2. Dapat Mencegah Hipertensi
Buah srikaya juga memiliki kandungan magnesium dan kalium yang baik untuk mengontrol tekanan darah, dimana kalium dan magnesium membantu tubuh kita untuk melebarkan pembuluh darah sehingga membantu mengontrol dan menurunkan tekanan darah.
BACA JUGA:Jarang diketahui! Inilah 5 Kandungan Nutrisi dan Manfaat Buah Zuriat untuk Penyakit Miom