DISWAYJATENG.ID – Jika sebelumnya kita sudah membahas kandungan nutrisi yang ada di dalam buah naga, kalian juga harus mengetahi dampak atau efek samping jika mengonsumsi buah ini secara berlebihan.
Buah naga memiliki bentuk yang bersisik seperti naga dan berwarna merah akan tetapi mempunyai manfaat bagi kesehatan. Berikut adalah 9 khasiat buah naga untuk kesehatan tubuh, antara lain:
Bisa Mengoptimalkan Kesehatan Rambut
Hal tersebut karena berbagai nutrisi dalam buah ini bisa membantu untuk mengoptimalkan kesehatan rambut. Bahkan selain mengonsumsi buahnya kalian juga bisa menggunakan buah ini sebagai masker alami rambut secara rutin.
Dapat Menjaga Kesehatan Mata
Kandungan beta karoten pada buah naga ini juga mampu menjaga kesehatan mata lebih optimal, sehingga dapat memenuhi kebutuhan nutrisi ini mampu mencegah berbagai penyakit mata dan penurunan kualitas penglihatan.
BACA JUGA:5 manfaat Buah Naga bagi Kesehatan Terutama Bagi Penyakit Kanker
Mampu Meningkatkan Zat Besi Dalam Tubuh
Buah naga ini juga mengandung zat besi yang sangat tinggi di dalam tubuh, sedangkan terpenuhinya kebutuhan zat besi dapat membantu dalam menjaga kinerja fungsi otot, mencegah anemia hingga meningkatkan fungsi otak
Dapat Menjaga Kesehatan Usus
Buah naga merah memiliki kandungan prebiotik, hal itu sangat berpotensi untuk meningkatkan keseimbangan bakteri baik pada usus. Dimana prebiotik adalah jenis serat khusus yang dapat mendorong pertumbuhan bakteri sehat pada usus.
Bisa Menurunkan Risiko Stroke
Manfaat lain dari buah naga ini adalah dapat membantu untuk menurunkan risiko stroke, hal tersebut karena kandungan magnesium yang sangat tinggi sehingga baik untuk mencegah penyakit stroke.
Mampu Mengatasi Penyakit Anemia
Dimana buah yang merah merupakan salah satu sumber zat besi yang baik, hal tersebut karena satu porsinya mengandung 8 persen asupan harian yang direkomendasikan.