Jaga Kesehatan Rambutmu Biar Terhindar Dari Kebotakan Dini, Simak Cara-Caranya

Jumat 07-07-2023,10:06 WIB
Reporter : Mohammad Dani Ramadhan
Editor : Mohammad Dani Ramadhan

 

Saran ahli yaitu konsumsi makanan tinggi asam lemak, protein, dan kaya vitamin A, B, C, dan vitamin E. Nutrisi tersebut efektif untuk mencegah kerontokan rambut.

 

4. Eksfoliasi Kulit Kepala

 

Jika langkah-langkah di atas sudah dilakukan, tapi rambut kamu masih belum terlihat bervolume bisa jadi masalahmu ada di kulit kepala. Seiring waktu produk sampo, kondisioner, dan minyak bisa menumpuk di kulit kepala dan membebani akar.

 

Eksfoliasi atau pengelupasan merupakan salah satu cara untuk menciptakan permukaan kulit kepala yang bersih. Caranya lakukan pijatan lembut pada kulit kepala pada perawatan rambut rutin bisa memperlancar peredaran darah di kulit kepala dan merangsang pertumbuhan rambut.

 

Pijatan itu juga bisa membuka sumbatan folikel rambut yang terhambat pertumbuhannya karena sebum (minyak) dan penumpukan produk. Ketika kulit kepala sudah bersih, penyerapan produk penebal rambut atau penambah volume akan lebih efektif.

 

5. Hindari Penggunaan Alat-alat Penata Rambut

 

Mengeringkan rambut dengan pengering elektronik, menggunakan alat pengeriting maupun sering mem-blow rambut bisa membantu rambut tampak lebih penuh. Namun, penggunaan alat-alat elektronik itu justru menyebabkan rambut rusak.

 

Jika terpaksa tidak bisa pergi tanpa melakukan styling rambut dengan alat-alat tersebut, usahakan untuk selalu menggunakan pengaturan panas terendah. Selain itu jangan lupa gunakan semprotan pelindung rambut agar tidak mudah rusak.

 

6. Keramas di Pagi Hari

 

Rambut menyerap kelembapan dan nutrisi dengan baik dalam kondisi kering. Selain itu, keramas di malam hari, lalu tidur justru akan membuat rambut mudah kusut dan mudah patah.

 

7. Hindari Pewarnaan Rambut

 

Salah satu penyebab rambut rusak adalah perawatan kimia seperti pewarna rambut bahkan perawatan keratin. Penggunaan pewarna maupun relaxer treatment berlebihan bisa mengakibatkan rambut mudah patah.

 

Jika sudah terlanjur rusak, cara memperbaiki kerusakan rambut adalah dengan cara memotongnya. Oleh karenanya memotong rambut secara teratur diperlukan.

 

Disarankan memotong rambut kira-kira setiap tiga bulan sekali agar rambut kembali sehat. Saran dari penata rambut profesional potong rambut sekitar satu inchi di atas rambut yang patah.

 

8. Pilih Gaya Rambut dengan Bijak

 

Menguncir rambut setiap hari bisa merusak folikel rambut. Penggunaan karet gelang yang ketat di tempat sama (kuncir kuda) terlebih jika kamu mengaturnya dengan cara menarik kedua bagian rambut, hal ini bisa menyebabkan kutikula rambut robek.

Kategori :