Bukit Srigunung: Adanya Tempat Batu Terbang yang Menarik

Jumat 07-07-2023,09:25 WIB
Reporter : Dimas Hadi Ibrahim
Editor : Dimas Hadi Ibrahim

DISWAYJATENG.ID – Setelah sebelumnya kita selalu membahas berbagai keindahan pantai yang ada di batang, maka kali ini kita akan membahas wisata alam tentang bukit.

Salah satu yang terkenal di Batang adalah Bukit Srigunung yang mempunyai daya tarik tentang batu terbangnya. Tempat ini sangat cocok untuk kalian yang menyukai wisata alam terbuka.

Bukit Srigunung merupakan tempat wisata di Kabupaten Batang yang menyuguhkan wisata alam yang romantis dan instagramable sekaligus sangat recommended buat destinasi keluarga saat liburan tiba.

Bukit Srigunung juga menyuguhkan cara lain untuk menikmati view pantai dari ketinggian. Selain itu beragam wahana wisata yang ada di sini sangat banyak sehingga bukan sekedar berfoto saja.

Meskipun wisata tersebut merupakan sebuah bukit tetapi jalan menuju Sri Gunung Batang bisa diakses oleh kendaraan hingga area parkiran.

Berikut adalah informasi tentang Bukit Srigunung:

1.   Wahana Wisata Keluarga

 

Bukit Srigunung juga tersedia beragam wahana serta fasilitas yang bisa memanjakan para wisatawan termasuk anak-anak. Dari mulai gazebo, hingga wahana flying fox.

 

Selain itu ada juga kolam terapi ikan, hingga cafe dan resto yang menyajikan aneka makan dan minuman hingga fasilitas karaoke.

Satu tempat dengan spot yang lainnya dihubungkan oleh jalur pejalan kaki yang sudah tertata secara baik dan bersih di sampingnya terdapat taman dengan bunga – bunga yang indah.

 

2.   Tempat Selfie yang Instagramable

 

Bukit Srigunung memiliki ketinggian sekitar 350 mdpl dan berdiri di atas lahan seluas 10 hektar. Perlu kalian ketahui bahwa Bukit Srigunung adalah salah-satu gunung di Batang yang menyajikan spot sunset dan sunrise dalam 1 kawasan.

 

Sunset dan sunrise berpadu dengan keindahan alam sekitar dan beragam spot selfie yang menjadikan lokasi Bukit Srigunung menjadi surga bagi mereka yang hobi eksis di media sosial. Pada wisata Bukit Srigunung Batang terdapat banyak sekali spot selfie yang instagramable.

 

Dari sekian banyak spot selfie yang populer di kalangan pengunjung adalah gardu pandang. Karena dari lokasi tersebut bisa terlihat pemandangan pantai pemukiman penduduk dan gunung-gunung serta area perkebunan.

 

Kategori :