Antisipasi Kebakaran Lahan di Dekat Jalan Tol, Polda Jateng Keluarkan Sejumlah Himbauan

Selasa 20-09-2022,19:46 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : M Sekhun

SEMARANG (Disway Jateng) - Tabrakan beruntun di ruas tol Pejagan - Pemalang yang ditenggarai karena asap kebakaran ilalang mendapat perhatian dari Polda Jateng.

 

Kapolda Jateng melalui Kabidhumas Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menghimbau masyarakat agar tidak melakukan perbuatan yang berdampak timbulnya api di dekat jalan tol.

 

"Seperti pembakaran dengan sengaja maupun buang puntung rokok secara otomatis. Apalagi saat ini jarang hujan dan siang hari cenderung panas terik," kata Kabidhumas, Selasa (20/9).

 

juga meminta warga pemilik lahan yang dekat dengan lokasi tol untuk bijaksana dan hati-hati.

 

"Jangan membakar sisa padi, rumput atau sampah yang mungkin mengganggu lalu lintas di jalan tol," ujarnya

 

Di jalan tol, kata dia, banyak pengguna tol yang memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi. Bila terdapat gangguan seperti kebakaran, aksi pelemparan atau orang yang menyeberang tiba-tiba, akan membawa dampak yang berbahaya.

 

"Untuk mengantisipasi hal-hal seperti di atas akan kami koordinasikan dengan pihak terkait termasuk jasa marga, agar pengamanan di area tol bisa lebih maksimal," tambahnya. 

 

juga meminta peran serta masyarakat untuk turut peduli pada situasi di sekitar jalan tol. Masyarakat dihimbau tak ragu melaporkan setiap aksi kriminal atau kejadian yang berpotensi mengundang bahaya di jalan tol.

Kategori :