Kekerasan Seksual Marak di Kabupaten Tegal, Apa Penyebabnya?

Senin 08-08-2022,07:41 WIB
Reporter : Yeri Noveli
Editor : Rochman Gunawan
Kekerasan Seksual Marak di Kabupaten Tegal, Apa Penyebabnya?

SLAWI (DiswayJateng) - Kekerasan seksual di Kabupaten Tegal kerap terjadi. Bahkan, Kabupaten Tegal menjadi tertinggi ke tiga di Jawa Tengah untuk kasus tersebut.

 

Hal itu terungkap saat Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Kabupaten Tegal menggelar acara Seminar Jejaring dalam Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual, di Gedung Dadali Pemkab Tegal, Jumat (5/8). 

 

Seminar dipimpin Sekda Kabupaten Tegal Widodo Joko Mulyono dan dihadiri Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3A-P2KB) Kabupaten Tegal Teguh Mulyadi.

 

Dalam kesempatan itu, Teguh Mulyadi membenarkan kasus kekerasan seksual di Kabupaten Tegal cukup tinggi. Menurutnya, jika dirata-rata kasus tersebut hampir terjadi setiap hari. 

 

''Di Kabupaten Tegal kekerasan seksual perempuan dan anak menjadi kasus yang serius dan meningkat. Apalagi dua tahun terakhir selama pandemi Covid-19,'' kata Teguh Mulyadi.

 

Dirinya tak menampik, Pemkab Tegal pernah berjuang dalam kasus kekerasan seksual terhadap penderita disabilitas.

 

''Pendampingan terhadap korban 13 anak untuk melakukan visum, spektrum tempat pelaku kekerasan seksual di Kabupaten Tegal pun berbagai macam,'' ujarnya.

 

Terkait dengan data sekarang, kasus kekerasan seksual terjadi sebanyak 27 kasus pada tahun 2022. Dia menyebut, kasus kekerasan seksual di Kabupaten Tegal menjadi kasus gunung es yang enggan disentuh setiap orang.

Kategori :