Keren, 13 Pesilat SMP Negeri 2 Jatibarang Borong Medali

Sabtu 16-07-2022,09:52 WIB
Reporter : Syamsul Falaq
Editor : M Sekhun

JATIBARANG (Disway Jateng) - Sebanyak 13 atlet SMP Negeri 2 Jatibarang (Spenduja) memborong medali. Prestasi tersebut ditorehkan dalam PSHT Cup 2022 di GOR Dukuhpayung Jatirokeh, Kecamatan Songgom.

 

Bahkan, capaian 13 medali yang diperoleh sama dengan jumlah pesilat yang bertanding. Rinciannya, 4 medali emas, 6 medali perak dan 3 medali perunggu.

 

Kepala Spenduja M Idi Fitriyadi melalui Waka Kesiswaan Mila Nurlaila menjelaskan, 13 medali yang sukses diborong pesilat yang merupakan anak didiknya semakin menambah kolrksi prestasi Spenduja. Sebab, selain mencetak segudang prestasi akademik semua peserta didiknya juga difasilitasi bakat minat. Hasilnya, berbagai gelar juara diraih murid yang memang diberi pendampingan menyalurkan bakat minatnya.

 

"Empat medali emas disumbangkan Dinda Isnawati kelas B putri. Dita Laura Putri kelas H Putri, Verina Tri jayanti kelas G Putri dan Yusuf Gonggom Marulitua Juara 1 seni tunggal putra remaja," ungkapnya.

 

Untuk enam medali perak, lanjut Mila, diraih Moh. Riski, Verina Tri jayanti. Kemudian, Putri Kanza, Naziatul Faiqoh, Desiyana Erika. Sedangkan, perolehan medali perunggu ditorehkan Afrikha Diana, Mareza Putri Juliyanti dan Tedi Anggi Afrian Dani. Prestasi itu, kembali dicapai Spenduja setelah dua tahun kompetisi PSHT Cup vakum akibat pandemi Covid-19.

 

Sementara itu, Pelatih sekaligus pendamping pesilat SPENDUJA Urip Taryono menambahkan, pihaknya merasa bangga dan bersyukur atas capaian prestasi yang dicapai 13 pesilat terbaiknya. Sebab, kompetisi PSHT Cup menjadi ajang tahunan untuk memperbutkan Piala Kepala Dindikpora Brebes.

 

"Resep prestasinya, selain mengoptimalkan bakat minat pesilatnya. Latihan rutin ekstrakurikuler, digelar setiap Rabu dan Sabtu sore pukul 15.00-17.00. Sedangkan, saat menghadapi kompetisi latihan setiap hari," tandasnya.

Kategori :