Ini Wejangan Hendi untuk Agustina saat Halal Bihalal ke sejumlah Mantan Wali Kota Semarang

Hendrar prihadi memberikan masukan kepada wali kota semarang, Agustina, Selasa, 8 April 2025--Wahyu Sulistiyawan
SEMARANG, diswayjateng.id - Hari pertama kerja setelah libur lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, Wali Kota Semarang Agustina mengunjungi beberapa mantan Wali Kota Semarang seperti, Hendrar Prihadi, Soemarmo, Sukawi Sutarip, dan ziarah ke makam wali kota yang telah meninggal dunia yakni Sutrisno.
Tidak hanya mantan Wali Kota Semarang, Agustina juga silaturahmi ke Gubernur Jateng Ahmad Luthfi dan mantan Gubernur Jateng Ali Mufidz serta Gus Ubes di Ponpes Al Itqon, Pedurungan.
Pada kesempatan itu, Mantan Wali Kota Hendrar Prihadi menyampaikan beberapa pesan kepada Wali Kota Semarang periode 2025-2030.
Ia berpesan untuk menumbuhkan kebersamaan antara eksekutif, legislatif, masyarakat dan forkompinda.
BACA JUGA:Tingkatkan Layanan Publik, Agustina Luncurkan Kanal Lapor Semar Solusi AWP
BACA JUGA:Bangunan di Kota Lama Semarang yang Terbengkalai Rawan Roboh, Agustina: Kita Akan Cari Pemiliknya
"Dengan menumbuhkan kebersamaan ini, semuanya enak. Menata Kota Semarang akan menjadi lebih gampang," ujar pria yang akrab disapa Hendi tersebut, Selasa, 8 April 2025.
Hendi menilai, kinerja pasangan Wawali Kota Semarang sudah cukup luar biasa, kompak dan sering turun kebawah.
"Bu wali dan pak wakil sudah luar biasa, sampai hari ini sering turun ke bawah, kompak selalu berdua dan saling berbagi peran," imbuhnya.
"Sudah ok kok, gak ada koreksi, tinggal dikuatkan untuk menumbuhkan kebersamaan antara eksekutif, legislatif, masyarakat dan forkompinda," tambahnya.
BACA JUGA:Posko Angkutan Lebaran 2025 Resmi Ditutup, KAI Daop 4 Semarang Melayani Lebih dari 1 Juta Penumpang
Pada kunjungan silaturahmi halal bihalal ini, Agustina juga sempat berdiskusi kepada Hendi terkait penataan Simpanglima.
Agustina menyebut akan membuat simpanglima 2 jika ada investor masuk, terutama plasa simpanglima yang sudah habis masa kontraknya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: