Lebaran 2025, Lapas Kelas IIB Batang Buka Kunjungan untuk Keluarga Napi Selama Empat Hari

Lebaran 2025, Lapas Kelas IIB Batang Buka Kunjungan untuk Keluarga Napi Selama Empat Hari

Pemberian remisi Lapas Batang pada warga binaan yang berkelakuan baik--Ist

BATANG, diswayjateng.id - Hari Raya Idulfitri juga jadi momen istimewa bagi warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB BATANG

Selama empat hari berturut-turut, lapas kelas IIB Batang membuka kesempatan bagi keluarga narapidana untuk berkunjung dan merayakan lebaran bersama orang terkasih.

Kepala Lapas Kelas IIB Batang, Nurhamdan, menjelaskan bahwa layanan kunjungan dimulai sejak hari pertama Idulfitri dengan dua sesi setiap harinya. 

"Kunjungan dibuka mulai pukul 09.00 pagi dengan pendaftaran hingga pukul 11.30, sementara waktu kunjungan berlangsung sampai pukul 12.00. Sesi kedua dibuka pukul 13.00 hingga 14.00, dengan waktu kunjungan berakhir pukul 15.00," jelasnya.

BACA JUGA: Razia Simpatik di Batang, Pengendara Tanpa Helm Disuruh Baca Al Fatihah dan Dapat Takjil

BACA JUGA: Air Genangi Jalur KA Plabuan-Krengseng Batang, KAI Daop 4 Semarang Lakukan Ini

Ia menekankan bahwa selama perayaan Idulfitri, seluruh layanan kunjungan bersifat gratis. 

"Kami pastikan tidak ada pungutan biaya dalam bentuk apa pun bagi keluarga yang ingin bertemu warga binaan," tegasnya.

Bagi pengunjung lapas kelas IIB Batang, terdapat persyaratan administrasi yang harus dipenuhi, seperti membawa identitas asli berupa KTP, SIM, atau Kartu Keluarga (KK). 

Selain itu, pengunjung diperbolehkan membawa makanan sebagai oleh-oleh untuk warga binaan, dengan ketentuan tertentu.

BACA JUGA: Batang Pasang 67 CCTV di Titik Strategis untuk Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025

BACA JUGA: Puncak Arus Mudik akan Terjadi Malam ini dan Besok, Polda Jateng Ingatkan Titik Lelah di Tol Batang

"Makanan yang dibawa sebaiknya sudah dikemas dalam plastik bening transparan. Ini untuk memudahkan pemeriksaan keamanan di pintu masuk. Jika ada yang membawa dalam plastik hitam atau kemasan tidak transparan, kami akan menggantinya sebelum dimasukkan ke dalam lapas," tambah Nurhamdan.

Kebijakan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama kunjungan lapas kelas IIB Batang berlangsung. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: