Bupati Grobogan Apresiasi Kerja Keras Lintas Sektoral di tengah Kesibukan Ramadan 1446 H

Bupati Setyo Hadi memberikan sambutan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk menyambut Idul Fitri 1446 Hijriah di Gedung Riptaloka Sekretariat Daerah Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Kamis (13 Maret 2--
GROBOGAN, diswayjateng.id - Bupati Grobogan Setyo Hadi memberikan apresiasi kepada forkopimda beserta semua perangkat daerah saat Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
Rakor yang dihadiri Wakil Bupati Grobogan, Sekda Anang Armunanto, Forkopimda Grobogan (Ketua DPRD, Kapolres, Dandim, Kepala Kejari, dan Kepala Kemenag), Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kapolsek, Danramil hingga Camat ini diadakan di Gedung Riptaloka Sekretariat Daerah Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Kamis (13 Maret 2025).
“Mengawali sambutan ini saya ucapkan terima kasih atas dedikasi, kerja keras, dan pelayanan yang terus bapak/ibu lakukan, meskipun di tengah kesibukan Ramadan,” katanya.
Bupati Setyo Hadi menyebutkan momen-momen yang penuh kesibukan, mulai dari persiapan hingga pelaksanan Hari Jadi ke-299 Kabupaten Grobogan, tarwih keliling, kunjungan ke Kementrian Pekerjaan Umum terkait renovasi Pasar Gubug, hingga mendampingi Gubernur Jawa Tengah dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meninjau korban banjir yang melanda sejumlah wilayah Kecamatan Gubug.
“Berbagai pekerjaan dan permasalahan belum usai, tetapi kita juga harus membagi fokus dengan yang dirapatkan hari ini, adalah persiapan menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah,” jelasnya mengingatkan.
Menurut Bupati Setyo Hadi, seluruh pekerjaan dan persoalan tersebut penting dan menjadi prioritas. Karena itu, ia menginstruksikan kepada Sekda Grobogan, seluruh OPD, hingga forkopimda supaya bisa saling kolaborasi dan berbagi tugas. Termasuk dirinya bersama Wakil Bupati Grobogan, Sugeng Prasetyo.
“Tapi mboten nopo-nopo (tidak apa-apa) yang penting semua jalan dan terfasilitasi dengan baik. Alon-alon asal kelakon (pelan-pelan asalkan terwujud),” imbuhnya.
Bupati Setyo Hadi lantas mendoakan untuk seluruh pihak terkait supaya senantiasa diberikan kemudahan, kekuatan, dan kesehatan oleh Allah SWT dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Grobogan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: