BPBD Kabupaten Tegal Berjibaku Bersihkan Lumpur Jalan Desa

AKSI CEPAT - TRC BPBD lakukan sterilisasi lumpur luapan Sungai Cenang yang menutupi akses jalan desa.Foto: Hermas Purwadi/diswayjateng.id--
SLAWI, diswayjateng.id - Upaya pembersihan atau sterilisasi lumpur yang sempat menutup jalan Desa Jatimulya, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal. Dilakukan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBF bersama pemerintah desa dan masyarakat setempat.
Sebelumnya, banjir sempat melanda desa tersebut yang berdampak pada luapan lumpur sungai Cenang.
Plt Kalak BPBD Kabupaten Tegal M Afifudin menyatakan, banjir yang sempat terjadi akhir pekan tersebut. Membuat sugai Cenang meluap dan membanjiri kawasan RT 01/RW 05 dan RT 05/RW 05. "Dampaknya, jalan Desa Jatimulya tidak bisa dilalui karena tertutup lumpur," ujarnya, Senin (10/3/2025).
Sterilisasi jalan yang berlumpur tersebut baru dapat diselesaikan pukul 15.00 WIB. Menurutnya, pendangkalan muara Sungai Cenang ternyata sudah terjadi lama. Normalisasi Sungai Cenang sempat dilakuan pada tahun 2023 silam.
BACA JUGA:BPBD Kabupaten Tegal Evakuasi Pohon Tumbang
BACA JUGA:BPBD Kabupaten Tegal Gencarkan Sosialisasi Satuan Pendidikan Aman Bencana
Saat ini kondisinya sudah dangkal kembali sehingga mengakibatkan banjir di musim penghujan. "Khususya Desa jatiukya yang terkena dampak secara langsung," cetusnya.
Menurutnya, Desa Jatimulya merupakan salah satu desa di Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal. Yang terletak di dataran rendah serta dilewati oleh beberapa sungai. Desa Jatimulya selalu mengalami banjir setiap tahunnya di musim penghujan.
"Hal ini disebabkan oleh meluapnya air sungai Cenang yang melewati Desa Jatimulya, " ungkapnya. (adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: