Usai Definitif Wali Kota Salatiga, dr. Robby Hernawan : Segera Kumpullan Masalah Hingga

Usai Definitif Wali Kota Salatiga, dr. Robby Hernawan : Segera Kumpullan Masalah Hingga

Wali Kota Salatiga terpilih dr. Robby Hernawan. Foto : ist/Nena Rna Basri--

SALATIGA, diswayjateng.id - dr. Robby Hermawan dan Nina Agustin yang telah ditetapkan DPRD Salatiga sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Salatiga, memiliki dua poin besar usai dinyatakan definitif.


Poin pertama, Wali Kota Salatiga baru dr. Robby Hernawan menyebutkan ia akan mengumpulkan masalah.

"Setelah penetapan (oleh DPRD Salatiga) berarti sah sebagai Wali Kota Salatiga. Selanjutnya, setelah dilantik dan definitif saya akan belanja dan mengumpulkan masalah itu yang utama. Serta, bersih-bersih Kota," kata Robby Hernawan kepada wartawan saat dicega di Gedung DPRD Salatiga, usai Rapat Paripurna, Kamis 16 Januari 2025.

Ditanya Wartawan, apakah 'bersih-bersih' yang ia maksud adalah 'bersih-bersih' dalam kutip di lingkungan internal Pemkot Salatiga dengan melakukan perombakan total, Robby memilih jawaban aman, "semuanya". "Akan melihat terlebih dahulu. Yang pasti, gas pol," tandasnya.

BACA JUGA: Kepala Ombudsman RI Siti Faridah Sebut 70 Persen Penyelenggaraan Kepolisian Sudah Baik

BACA JUGA: Pj Wali Kota Salatiga Sarankan Baznas Berzakat Melalui QRIS atau M-banking

Tak dipungkirinya, sebagai orang yang awak akan baik pemerintahan dan perpolitikan dr. Robby Hernawan akan merangkul semua pihak guna membangun Salatiga mendunia.

Upaya itu, diakuinya tak lepas dari tantangan yang ada.
"Tinggal tantangannya bagaiamana membawa Salatiga itu menjadi Kota yang beda, kota yang mendunia. Jadi kita harapkan semua unsur di Salatiga baik Wali Kota dan Wakil Wali Kota, DPRD dan tokoh masyarakat bersinergi bersama-sama menuju Salatiga lebih maju, Salatiga beda, Salatiga mendunia," ucapnya.

Adanya kesempatan Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani untuk dirinya bekerja terlebih dahulu dr. Robby menggunakan jurus jitu akan tandem dengan pejabat lama.

BACA JUGA: DPRD Umumkan Penetapan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal Terpilih

BACA JUGA: Pemkab Pemalang Siapkan Upaya Tindak Lanjut untuk Membuka Kembali TPA Pesalakan

"Sebagai orang baru di lingkungan birokrasi dan non politikus, perlu tandem dulu dan and over segala tugas. Tapi nanti, setelah dinyatakan definitif ia akan gas pol dengan Wakil Wali Kota," pungkasnya.

Wakil Wali Kota Salatiga

Ditempat yang sama, Wakil Wali Kota Salatiga yang baru Nina Agustin pun lugas mengaku akan mendampingi Robby Hermawan.

Nina menyebutkan dirinya akan mengikuti seluruh arahan dan petunjuk dari dr. Robby Hernawan sebagai Wali Kota Salatiga.

Bersama Robby ia akan membawa Salatiga lebih baik. Dan bekerjasama menuju Salatiga mendunia.

BACA JUGA: Produksi dan Harga Susu di Pekalongan Tetap Stabil di Tengah Wabah PMK

BACA JUGA: Angka Perceraian di Sragen Capai 2.153 Perkara, Didominasi Masalah Ekonomi

Disinggung apakah ada job description masing-masing, Nina menyebutkan tentu akan mengutamakan koordinasi dan Wali Kota dan saling melengkapi.

Sebelumnya, Pj. Wali Kota Salatiga Yasip Khasani, pada Sidang Paripurna DPRD dalam rangka Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih menyampaikan jika penetapan pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Salatiga terpilih bukanlah akhir dari proses demokrasi.

"Yetapi awal dari perjalanan baru untuk mewujudkan harapan dan aspirasi masyarakat. Oleh karena itu, pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih harus dapat membawa inovasi dan terobosan untuk membangun kota ini menjadi lebih maju, adil, dan sejahtera," ungkap Pj Wali Kota Salatiga.

BACA JUGA: Komisi A DPRD Batang Siap Perjuangkan Kenaikan Rp300 ribu untuk 2.100 Pegawai Non-ASN

BACA JUGA: Singgung Pernyataan Robby Hernawan, Pj Wali Kota Salatiga Sepakat Membangun Salatiga Butuh Kolaborasi

Seperti disampaikan Sekretaris Dewan DPRD Kota Salatiga, Agung Nugroho, bahwa sesuai Berita Acara KPU Kota Salatiga Nomor 17/PL.02.7-BA/3373/2025 ditetapkan pasangan calon terpilih Wali Kota dan Wakil Wali Kota Salatiga dalam Pilkada Tahun 2024 adalah pasangan calon nomor urut 1 atas nama dr. Robby Hernawan, Sp. OG dan Nina Agustin dengan perolehan suara sebanyak 50.876 atau 45,77%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: