Hadirkan Kebahagiaan Anak Yatim, Paragon Corp dan Human Initiative Hadirkan Liburan Orphan Trip

Hadirkan Kebahagiaan Anak Yatim, Paragon Corp dan Human Initiative Hadirkan Liburan Orphan Trip

Sejumlah anak yatim ikut dalam progam Orphan Trip yang diselenggarakan Paragon Corp dan Human Initiative di Taman Kelinci, Salatiga, Kabupaten Semarang, Minggu, 22 Desember 2024--istimewa-Wahyu Sulistiyawan

SALATIGA, diswayjateng.id - Dalam semangat berbagi kebahagiaan dan memberdayakan anak-anak yatim, Paragon Corp Jateng bekerja sama dengan Human Initiative menyelenggarakan Orphan Trip di Wisata Taman Kelinci, SALATIGA, Kabupaten Semarang.

Kegiatan liburan yang diikuti puluhan anak yatim dan duafa dari Kota Semarang ini guna memberikan mereka pengalaman liburan yang penuh makna. 

Kepala Cabang Human Initiative Jateng, Ferdiansyah menyampaikan Orphan Trip bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak yatim dan duafa merasakan kebahagiaan melalui perjalanan edukatif dan rekreasi, sekaligus memperkuat nilai-nilai kemandirian dan kepercayaan diri.

“Terima kasih kepada Paragon Corp Jawa Tengah yang telah peduli kepada anak-anak yatim dan duafa sehingga Orphan Trip 2024 dapat terlaksana. Kami percaya bahwa setiap anak berhak mendapatkan momen kebahagiaan yang berkesan, terlepas dari latar belakang mereka. Melalui program ini, kami ingin memberikan pengalaman yang menyenangkan dan juga inspiratif bagi mereka,” ujar Ferdiansyah, Minggu, 22 Desember 2024.

BACA JUGA: MPLS SD Negeri Margadana 4 Kota Tegal Ditutup dengan Santunan Anak Yatim

BACA JUGA: PKK Kelurahan Kalinyamat Wetan Kota Tegal Adakan Santunan Anak Yatim

Selama program berlangsung, anak-anak diajak untuk mengikuti berbagai kegiatan menarik, seperti fun games, flying fox, river tubing, serta sesi motivasi bersama fasilitator. 

Paragon Corp juga menyiapkan hadiah berupa tas sekolah untuk anak-anak yatim dan duafa agar mereka senantiasa bersemangat dalam menuntut ilmu dan meraih cita-cita.

Kerja sama antara Paragon Corp dan Human Initiative ini merupakan langkah strategis dalam mendukung kesejahteraan anak-anak yatim di Jateng. 

Kedua organisasi berharap program ini dapat terus berlanjut di masa mendatang dan memberikan dampak yang lebih luas. 

Sementara itu, perwakilan dari Paragon Corp, Dimas, mengatakan, progam ini merupakan komitmen Pragon Corp dalam mendukung progam-progam sosial terutama untuk anak yatim dan duafa.

"Kolaborasi ini merupakan wujud nyata komitmen kami dalam mendukung program-program sosial yang berdampak positif. Anak-anak ini adalah harapan masa depan, dan tugas kita bersama untuk memberikan perhatian dan dukungan kepada mereka. Kami sangat senang dapat turut hadir dalam kegiatan Orphan Trip ini," jelasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: