Polisi Cek Tanah Bergerak di Desa Gumelar Wonosobo, Kerugian Capai Puluhan Juta

Polisi Cek Tanah Bergerak di Desa Gumelar Wonosobo, Kerugian Capai Puluhan Juta

Personil Polsek Wadaslintang saat mengecek tanah bergerak di Gumelar Wonosobo, Minggu (10/11/2024)-Foto : Dok. Humas BPBD Wonosobo-

WONOSOBO, jateng.disway.id - Sebuah peristiwa tanah bergerak dan amblas terjadi di Desa Gumelar, Kecamatan Wadaslintang, Kabupaten WONOSOBO, pada Minggu (10/11/2024) sekitar pukul 16.00 WIB. Akibat peristiwa tanah bergerak di Desa Gumelar WONOSOBO yang mendadak, sebuah rumah milik warga roboh dan hancur, sementara dua rumah lainnya mengalami kerusakan signifikan.

Kapolsek Wadaslintang, Iptu Anriastida mengatakan, peristiwa tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo tersebut dipicu oleh hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak siang hari. Akibatnya tanah di sekitar pemukiman warga bergerak secara tiba-tiba, sehingga ssbanyak tiga rumah warga terdampak akibat kejadian ini.

"Akibat tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo ada tiga rumah rusak. Satu rumah milik Bapak Sukardi roboh total, sementara dua rumah lainnya, milik Bapak Nirin dan Bapak Gimun, mengalami keretakan di bagian dapur, kamar mandi, serta dinding dan teras rumah," kata Iptu Anriastida.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo ini, kerusakan material diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. Rumah yang roboh milik Sukardi mengalami kerusakan parah, sementara rumah Nirin dan Gimun yang retak juga mengalami kerugian cukup besar.

BACA JUGA:Rumpun Bambu di Sawangan Wonosobo Longsor, Sempat Tutup Akses Jalan Selama 1 Jam

BACA JUGA:Tanah Bergerak di Desa Gumelar Wonosobo, BPBD: Satu Rumah Rusak dan Satu Ambruk

"Kerugian materiil dari kejadian tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo ini cukup signifikan. Kami masih melakukan pendataan lebih lanjut, namun diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah," tambahnya.

Setelah kejadian, pihak Polsek Wadaslintang, Koramil, dan BPBD Wonosobo segera turun ke lokasi untuk memberikan bantuan dan melakukan evakuasi warga yang terancam tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo. Selain itu, mereka juga melakukan pemantauan terhadap kondisi tanah di sekitar wilayah tersebut guna mengantisipasi terjadinya pergerakan tanah lebih lanjut.

BACA JUGA:Sempat Menutup Akses Jalan, Longsoran Dapuran Bambu Ancam Sejumlah Rumah di Purworejo

BACA JUGA:Jalan Capar-Padasari Kabupaten Tegal yang Longsor Selesai Diperbaiki

"Kami sudah melakukan pemantauan dan pendataan di wilayah tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo ini untuk memastikan keselamatan warga sekitar. Kami juga mengimbau agar warga tetap waspada terhadap potensi bencana alam, mengingat hujan deras masih berlangsung," jelas Iptu Anriastida.

Musim hujan yang masih berlangsung menjadi faktor penyebab utama terjadinya peristiwa tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo. Oleh karena itu, pihak berwenang mengingatkan warga untuk lebih berhati-hati dan memperhatikan tanda-tanda peringatan dini yang dapat mengindikasikan potensi bencana alam.

"Kami berharap warga bisa lebih waspada terhadap potensi tanah bergerak di Desa Gumelar Wonosobo ini atau bahkan bencana lainnya yang bisa terjadi akibat curah hujan tinggi," tutup Kapolsek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: