Tiba Di Semarang, 300 Wisatawan Kapal Pesiar Viking Orion Kagum dengan Batik Semarangan.
Salah seorang wisatawan asing mencoba mencanting batik di Kampung Jadoel, Kelurahan Rejomulyo, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang, Minggu 10 November 2024. Sebanyak 300 wisatawan asing dari Kapal Pesiar Viking Orion tiba di Kota Semarang.--Wahyu sulistiyawan
Tidak hanya menyaksikan proses pembuatan batik, mereka juga membeli beberapa busana batik sebagai buah tangan. Bahkan beberapa turis tak segan mempraktikkan langsung pembuatan batik, tentunya dipandu oleh warga sekitar saat membuat batik.
Menurut Yuliansyah Ariawan, salah seorang Tourist Guide Kota Semarang mengatakan, kedatangan wisatawan mancanegara ini sebelumnya singgah ke Jakarta dan di Semarang cuma satu hari dan akan dilajut ke Surabaya, Bali, Lombok dan NTT.
"Sebelum bersandar di Indonesia, mereka ke Singapure. Di semarang cuma satu hari, jadi waktu untuk berkunjung di kampung batik semarang ini tidak lama," katanya.
Ia menambahkan, dalam satu tahun Kapal Pesiar yang bersandar di Kota Semarang ini mencapai 4-7 kapal pesiar.
"Dalam satu tahun, Kota Semarang sudah disinggahi 4 sampai 7 kapal pesiar. Kalau kapal pesiar Viking Orion ini mereka berasal dari Amerika Serikat, Inggris dan beberapa dari Australia," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: