Pengurus Mabiran dan Kwarran Balapulang Kabupaten Tegal Dilantik

Pengurus Mabiran dan Kwarran Balapulang Kabupaten Tegal Dilantik

PELANTIKAN - Ketua Kwarcab Kabupaten Tegal Widodo Joko Mulyono saat melantik ketua Mabiran Balapulang.Foto:Yeri Noveli/diswayjateng.disway.id--

DISWAYJATENG, SLAWI - Pengurus Majelis Pembimbing Ranting (Mabiran) dan Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Balapulang masa bakti 2024-2027 dilantik. Pelantikan dipimpin Ketua Kwarcab Kabupaten Tegal Widodo Joko Mulyono di pendapa kecamatan setempat.

Menurut Widodo Joko Mulyono, pelantikan ini bertujuan untuk memastikan terbentuknya struktur organisasi yang jelas dan terorganisir di tingkat ranting. 

Mengukuhkan kepemimpinan yang bertanggung jawab dan berkompeten untuk mengelola kegiatan pramuka di tingkat ranting, dan menyediakan wadah bagi pembina-pembina Pramuka untuk mendapatkan arahan, pelatihan serta bimbingan dalam membina generasi muda.

BACA JUGA:DPRD Kabupaten Tegal Desak Pembangunan Dipercepat

Acara ini juga menjadi momen penting untuk memperkuat komitmen terhadap nilai-nilai kepramukaan seperti kejujuran, kedisiplinan, dan kerjasama, serta memperluas jaringan kerja sama antaranggota pramuka di tingkat ranting.

Adapun, Ketua Mabiran yang dilantik yaitu Muhammad Sihabudin yang saat ini juga menjabat sebagai Camat Balapulang. Sedangkan untuk Pengurus Kwarran dilantik oleh Ketua Mabiran Balapulang.

"Alhamdulillah, acara pelantikan ini berlangsung dengan lancar tanpa suatu kendala apapun," bebernya.

BACA JUGA:Banyak Emak-emak Komplain PPDB, Pimpinan DPRD Kabupaten Tegal Bilang Begini

Dalam kesempatan itu, Muhammad Sihabudin berharap agar pengurus yang baru dilantik dapat bekerja sama dengan baik untuk mewujudkan cita-cita Gerakan Pramuka. 

Dia juga mengingatkan kepada seluruh pengurus agar selalu mengutamakan kepentingan Gerakan Pramuka di atas kepentingan pribadi atau golongan.

Diharapkan pula, dengan adanya pelantikan dan pengukuhan ini, Gerakan Pramuka di Kecamatan Balapulang dapat semakin maju. Membawa dampak positif, serta membentuk generasi muda yang tidak hanya berkarakter, cerdas, dan tangguh, tetapi juga menjadi agen perubahan yang berkontribusi aktif untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: