FH UPS Tegal Terima Penghargaan Pengelola Vicon Terbaik 1 Se Indonesia

FH UPS Tegal Terima Penghargaan Pengelola Vicon Terbaik 1 Se Indonesia

D.S .Wirawan, A.Md selaku pengelola Vicon FH UPS Tegal yang memperoleh penghargaan dari MKRI sebagai pengelola Vicon terbaik 1 se-Indonesia-Tangkapan layar Humas FH UPS-

DISWAY JATENG Tegal - Fakultas Hukum (FH) Universitas Pancasakti (UPS) Tegal menerima penghargaan pengelolaan Video conference (Vicon) terbaik 1 se Indonesia dari Mahkamah Konsitusi Republik Indonesia(MKRI) dan berhasil mendapatkan hibah BMN Vicon MKRI tahun 2024 ini. Rabu, 26 Juni 2024 saat di temui di Ruang Vicon Fakultas Hukum Universitas Pancasakti Tegal, Jalan Halmahera Km.1

Dekan Fakultas Hukum UPS Tegal, Dr Achmad Irwan Hamzani mengatakan sangat mengapresiasi dan bangga sekali atas capaian prestasi penghargaan sebagai pengelola Vicon terbaik 1 tahun 2024 ini, karena berarti FH UPS Tegal tidak di pandang sebelah mata oleh Perguruan tinggi baik PTS atau PTN se Indonesia,  "ini adalah bukti nyata Fakultas Hukum UPS Tegal bisa bersaing" Ungkap Dr. Irwan Hamzani.

Sementara itu D.S. Wirawan, A.Md. selaku pengelola Video conference (Vicon) FH UPS Tegal menyampaikan bahwa FH UPS Tegal itu mengelola kerjasama dengan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia(MKRI) sejak tahun 2014.

BACA JUGA:UPS Tegal Resmikan Lapangan Serbaguna

Vicon FH UPS terima banyak penghargaan

Wirawan menambahkan,  sebelumnya ada 39 video conference sejak tahun 2014,  kemudian bertambah 3 diantaranya Fakultas Hukum Universitas Pancasakti. Sejak saat itu pihaknya harus mengelola kondisi dari awal pendirian sampai dengan saat ini. Proses perjalanan pengelolaan tersebut diakuinya tidak langsung bisa seperti saat sekarang. "Sampai pembelajaran itu bisa saya dapatkan dan target awalnya itu memang saya jangan sampai di peringkat terakhir," ungkap Wirawan.

Selanjutnya, kata Wirawan, akhirnya pihaknya belajar memperbaiki terus dan hampir setiap tahun ada riwayat tentang kegiatan yang diumumkan ke publik. ''Pengelolaan Video conference ( Vicon ) yang terbaik itu dari perguruan tinggi se Indonesia, setelah itu di tahun 2020 itu kami berhasil menjadi juara 3 se-indonesia itu luar biasa sekali," tambahnya.

"Karena memang saya berusaha banget, waktu itu dan memang harus setiap tahunnya itu harus lebih baik tahun itu malah yang mengharukan sekali" Ungkap wirawan dengan bersemangat.

"Pada saat itu saya sampai sangat terharu sekali di depannya Mereka pak dekan dan civitas FH UPS, dan Alhamdulillah setelah itu di tahun 2021 menjadi juara 1 se-indonesia. Namun itu tidak seheboh waktu juara 3, tetapi bagaimanapun namanya juara 1 ya waktu itu terus akhirnya mendapatkan penghargaan dan lainnya," katanya.

BACA JUGA:UPS Tegal Terus Perluas Jangkauan Dunia Internasional

Kemudian seiring berjalannya waktu di tahun 2023 itu tidak ada reward, pas di tahun 2024 ini kebetulan ada hibah video conference (Vicon) dari MKRI. Jadi semua peralatan dari Mahkamah Konstitusi itu akan dihibahkan untuk Fakultas Hukum UPS Tegal, lalu saya diperintahkan Fakultas waktu itu di tantang bisa tidak membuatkan proposal untuk pengajuan hibah? Segala persyaratannya bisa tidak dipenuhi, lalu saya bilang bisa dan harus bisa.

"Karena di sini saya bukan pemegang kebijakan dan itu adalah ranahnya pak dekan kemudian saya akhirnya konsultasi dengan beliau. Dan Alhamdulilah mendapatkan support penuh untuk melanjutkannya dan semuanya sangat kooperatif, dari yang saya minta dan semua kebutuhannya itu bisa terpenuhi. Baik dari Fakultas, Rektorat dan yayasan pendidikan pancasakti terutama dari pengurus Pak Dr. Eddhi Praptono, SH.MH " ungkap Wirawan pula  

Proses hibah untuk bisa mendapatkan ternyata tidak hanya serta-merta menyiapkan segala persyaratan saja ada yang lainnya. "Kemudian saat itu ada audit dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)pusat ke Mahkamah konstitusi Republik Indonesia yang akan memeriksa Vicon seluruh Indonesia dan list jadwal pertama itu justru dari FH UPS Tegal untuk di audit," katanya.

"Setelah audit itu saya berkeyakinan karena dari awal saya itu sudah mengetahui semua alurnya, mulai dari juara 3 kemudian juara 1 sampai dengan kesiapan administrasinya," lanjut Wirawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: