SMP Muhammadiyah 1 Kota Tegal Adakan Gelar Karya P5
TINJAU STAN – Pejabat Disdikbud Kota Tegal, PDM Kota Tegal, bersama kepala sekolah meninjau stan Gelar Karya P5 yang diadakan SMP Muhammadiyah 1 Kota Tegal.Foto:K Anam S/jateng.disway.id--
DISWAYJATENG, TEGAL - SMP Muhammadiyah 1 (Mutu) Kota Tegal mengadakan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan mengangkat tema ‘Harmoni Keberagaman Kebudayaan Nusantara pada Era Milenial’ di SMP Mutu, Jalan Perintis Kemerdekaan. Gelar Karya dibuka Pengawas SMP Swasta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal Zaenal Arifin Faqih MPd.
Hadir Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Tegal Ghusni Darojatun MPd, Ketua Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non Formal (Dikdasmen PNF) PDM Kota Tegal Purnomo Hadi SPd MM, Kepala SMP Mutu Solikhin SPd MSi, Guru Penggerak Sekolah Muhammadiyah dan tamu undangan lainnya.
BACA JUGA:120 Mahasiswa Manajemen FEB UPS Tegal Diuji Kompetensi LSP MSDM Unggul Indonesia
Gelar Karya ini diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dan penampilan siswa yang membawakan lagu nasional dan daerah. Acara juga dimeriahkan dengan pertunjukkan tari daerah. Pada Gelar Karya ini, siswa menampilkan berbagai produk buatan mereka yang digelar dalam stan.
Pengawas SMP Swasta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal Zaenal Arifin Faqih MPd menyampaikan, Gelar Karya membangun siswa untuk menujukkan kreativitas dan inovasinya. “Ini arena untuk belajar. Tidak hanya pengetahuan, namun juga bekerja sama. Siswa belajar saling menghargai pendapat,” ucap Faqih.
BACA JUGA:708 Calhaj Diberangkatkan Ke Tanah Suci oleh Bupati Pemalang
Mewakili PDM Kota Tegal, Sekretaris PDM Kota Tegal Ghusni Darojatun MPd dalam sambutannya mengatakan, sebagai perwujudan pelaksanaan Kurikulum Merdeka, PDM Kota Tegal sangat mengapresiasi para pendidik, tenaga kependidikan, dan siswa SMP Mutu yang telah menampilkan karya-karya terbaik dalam Gelar Karya ini.
Hal yang sepatutnya dipahami adalah bahwa P5 bukan mata pelajaran khusus. P5 bukan disiplin ilmu yang terpisah dari rangkaian mata pelajaran dalam semua proses pembelajaran. Sejatinya P5 mengintegrasi dalam setiap proses pendidikan dan pembelajaran di sekolah. Terlebih di sekolah Muhammadiyah, nilai-nilai luhur Pancasila telah teraplikasi dalam setiap nafas pendidikan kami.
BACA JUGA:Peringati Harkitnas, Adakan Touring dan Bakti Sosial
“Nilai-nilai luhur Pancasila semisal gotong royong, toleransi, kerja sama, disiplin, kerja keras adalah nilai-nilai yang melekat dalam diri pribadi keluarga besar sekolah Muhammadiyah,” ungkap Ghusni.
Kepala SMP Mutu Solikhin SPd MSi mengungkapkan, melalui Gelar Karya ini, siswa diharapkan dapat mengenal kebudayaan Nusantara yang beragam. Selain itu, mendorong jiwa kewirausahaan siswa.
“Sehingga, siswa SMP Mutu semakin bermutu dan implementasi Kurikulum Merdeka dapat berjalan secara maksimal,” kata Solikhin.
Sementara itu, Ketua Majelis Dikdasmen PDM Kota Tegal Purnomo Hadi SPd MM berpesan kepada siswa kunci menuju sukses.
BACA JUGA:Bupati Pemalang Dorong Warga Memiliki Rumah Bersubsidi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: