708 Calhaj Diberangkatkan Ke Tanah Suci oleh Bupati Pemalang

708 Calhaj Diberangkatkan Ke Tanah Suci oleh Bupati Pemalang

MELEPAS - Bupati Pemalang Mansur Hidayat melepas 708 calon jamaah haji untuk diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah.Foto:Agus Pratikno/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANG - Sebanyak 708 calon jamaah haji (calhaj) Kabupaten Pemalang tahun 2024 dilepas pemberangkatannya ke Mekkah. Acara pelepasan yang ditandai dengan pengibaran bendera star dilaksanakan di Pendapa Kabupaten, kemarin oleh Bupati Pemalang Mansur Hidayat. 

Bupati Pemalang Mansur Hidayat  dalam sambutannya berpesan kepada calon jamaah haji agar senantiasa menjaga kesehatan. Sekaligus mendoakan agar jamaah bisa menjalankan ibadah haji dengan lancar.

BACA JUGA:Peringati Harkitnas, Adakan Touring dan Bakti Sosial

Kepada petugas haji dan ketua regu, pihaknya pesan agar selalu memberikan arahan masukan.  Sehingga tercipta suatu kekompakan dan kebersamaan diantara mereka.

"Untuk petugas haji tolong dipandu para calon jamaah haji dari Kabupaten Pemalang untuk memberikan masukan-masukan. Selain untuk selalu memperhatikan anggota calon jamaah haji yang ada,"katanya.

Sebelum rombongan calon jamaah haji yang terdiri dari tiga kloter, yaitu kloter 31, 32 dan 33 diberangkatkan, Bupati Mansur berkesempatan untuk melakukan cek kesiapan kendaraan. Sebanyak 18 bus pengangkut calon jamaah haji semua dinyatakan siap untuk menuju Asrama Haji Donohudan Solo.

BACA JUGA:BPBD Kabupaten Pemalang Simulasi Bencana Gunung Slamet

"Saya sudah cek kendaraan yang akan membawa calon jamaah haji. Terkait semua kesiapan dari mulai rem, ban serta lainnya sudah kita cek kelayakanya. Harapannya agar  calon jamaah haji  lancar dalam perjalanannya,"ujar Bupati Mansur.

Diketahui jumlah calon jamaah haji yang tergabung dalam Kloter 31 ada sebanyak 294 orang dengan menggunakan 8 bus. Sedangkan jumlah calon jamaah haji Kloter 32 sebanyak  355 orang dengan menggunakan 10 bus.

Pada tahun ini ada calon jamaah haji yang termuda yakni Sifa Umuhani asal Petarukan dengan usia 18 tahun. Sedangkan calon jamaah haji yang tertua Sarnadi asal Desa Bulakan, Kecamatan Belik dengan usia 93 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: